SuaraJabar.id - Berbie Arlifsyani Botan, tersangka kasus perampokan berkedok mengajak kencan korbannya ternyata bersekongkol dengan suaminya, Hartono saat melakukan aksinya. Dugaan sementara, penyekapan dan perampokan karena Hartono kesal karena istrinya dilecehkan oleh korban.
Dari pengungkapan kasus ini, aksi perampokan itu berawal ketika Hartono melihat Yogi Hidayat, salah satu korban mengirimkan foto syur ke istrinya melalui pesan elektronik, Whatsapp.
"Awalnya kenalan FB dan korban (Yogi) mengirimkan foto kemaluannya melalui Whatsaap (WA), dan ditanggapi suami saya," ucap Berbie di Mapolresta Depok, Jumat (29/3/2019).
Perempuan berusia 24 tahun itu pun mengaku awal berkenalan dengan Yogi di media sosial, Facebook, Rabu (20/3/2019) lalu. Di situ korban sering menyapa sampai Berbie mendapatkan pelecehan dengan mengirim foto kemaluan Yogi.
Baca Juga: Cabuli Belasan Murid di Ruang Kepsek, Guru YT Dikenal Baik dan Pintar
Merasa dilecehkan Berbie akhirnya melaporkan ke suaminya. Tak menerima hal itu, Hartono akhirnya menyuruh istrinya untuk membujuk Yogi dan bertemu di Situ Cilodong. Alasan korban mau berkenalan lantaran Berbie mengaku berstatus janda.
"(Yogi) melecehkan saya dan menanggap cewe murahan, suami enggak terima. Minta ke saya ketemu Yogi di Situ Cilodong," ucap Berbie.
Kemudian korban akhirnya mengajak rekannya bernama Zakaria untuk mendatangi rumah kontrakan Berbie. Setelah dipancing, akhirnya, Hartono dan lima rekannya menganiaya korbam dan dirampas barang-barangnya.
Lebih lanjut, Berbie mengaku, tidak ada niat untuk merampas barang-barang korban. Alasannya Yogi diminta ketemu dengan Berbie karena sang suami penasaran dengan Yogi dan ingin memberikan pelajaran.
Selain itu, perempuan yang mengaku janda itu juga membantah, ada tindakan penyekapan terhadap Yogi dan rekannya kontrakan tersebut. Justru, Berbie mengklaim memberikan makanan dan kopi kepada kedua korban.
Baca Juga: Ibu Kubur Bayi Hidup-hidup di Purwakarta karena Alami Baby Blues Syndrom
"Karena takut mereka enggak mau makan dan minum kopi yang disediakan," ucapnya.
Berita Terkait
-
Nyanyian 2 Tersangka Ungkap Jaringan Perampokan Bersenpi di Sumsel
-
Viral Minta Tolong Prabowo, DPR Ungkap Pemerintah Kesulitan Bebaskan 4 WNI Disekap di Myanmar: Moga Ada Jalan
-
Pertahankan Ponsel Miliknya, Seorang Sopir Angkot di Jaktim Kena Sabet Celurit Dua Bandit Jalanan
-
Menteri PPPA Minta Pelaku Penyekapan Ibu dan Anak di Bangka Tak Hanya Dikenai KUHP Pidana
-
Keluarga Pelaku Tak Tahu Anaknya Sekap dan Perkosa ABG Sampai 10 Hari di Tangerang, Kok Bisa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang