SuaraJabar.id - Seorang anak yang masih di bawah umur berinsial D (15), dipergoki polisi saat mengendarai truk Fuso di Jalan Raya Desa Lumpang, Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kasat Lantas Polres Bogor AKP Fadli mengatakan, kejadian itu berawal saat polisi yang sedang berpatroli mencurigai truk Fuso berpelat nomor A 9071 ZX melintas di Jalan Desa Lumpang siang tadi.
"Ketika diberhentikan anggota, diketahui identitas sopir truknya berinisial D yang masih berumur 15 tahun," kata AKP Fadli, kepada wartawan, Selasa (6/8/2019).
Kepada polisi, D mengaku nekat menjadi sopir truk karena kebutuhan ekonomi. Namun, petugas tetap menindaknya dengan memberikan surat tilang dan memanggil pemilik truk untuk dimintai keterangan.
Baca Juga: Dampak Listrik Padam, Pabrikan Otomotif Merugi
"Kami melakukan penindakan penilangan terhadap pengendara ini dan memanggil supir asli yang seharusnya mengendarai truk itu," tegasnya.
Tindakan bocah itu sangat berbahaya bagi pengendara lain maupun dirinya sendiri di jalan raya. Selain belum berpengalaman, bocah ini belum layak mengendarai kendaraan apalagi jenis truk.
"Itu membahayakan keselamatan dirinya dan orang lain. Tapi kami juga ingin mengajak pihak terkait peduli masalah ini, karena dia anak putus sekolah dan hidup sebatang kara mencari uang," ungkap AKP Fadli.
Namun, hal itu tetap tidak serta merta membenarkan tindakannya. Kejadian ini menjadi peringatan keras bagi pemilik sopir truk yang sengaja membiarkan anak di bawah umur mengendarai kendaraan besar.
"Kepada para pemilik kendaraan angkutan, ini warning keras agar selalu mengingatkan para pengemudinya, kami akan lakukan penindakan hukum dengan tegas apabila menemukan kembali," pungkasnya.
Baca Juga: Biker Wafat Hingga Aturan Bermobil, 5 Kabar Otomotif Paling Trending
Kontributor : Rambiga
Berita Terkait
-
Jumlah Pemain Judi Online RI Tembus 8,8 Juta: 97 Ribu TNI/Polri, 80 Ribu Anak di Bawah Umur
-
Update! Jadwal SIM Keliling Jakarta Hari Ini, Kamis 21 November 2024
-
Jadwal SIM Keliling Bandung November 2024: Dago Plaza & ITC Kebon Kelapa
-
Diduga Pacaran dengan Bocah di Bawah Umur, Aliando Bisa Terjerat Pasal Ini?
-
Bahaya! Konsumsi Makanan Berat Sebelum Berkendara Bisa Akibatkan Kecelakaan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024