SuaraJabar.id - Ketua Umum Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 yang juga mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyambangi keluarga pemulung di Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/5/2020).
Sandiaga yang mengenakan masker, topi, sarung tangan serta rompi OK OCE langsung membagikan paket sembako dan alat tulis kepada keluarga pemulung.
Ia tampak membagikan langsung paket sembako dan buku serta alat tulis ke rumah - rumah pemulung.
"Bu, karena ini memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), saya juga membagikan buku dan alat tulis untuk anak-anak," kata Sandiaga saat membagikan paket sembako kepada salah satu keluarga pemulung di Jalan Pangkalan Lima, Bantargebang, Bekasi, Sabtu
Baca Juga: Intel Core i9 10900K Resmi Diungkap, Diklaim Prosesor Gaming Tercepat
Paket sembako yang diberikan yakni beras, mie, gula, minyak, masker serta buku dan alat tulis.
Sandiaga menuturkan pembagian sembako dan buku tulis sekaligus memperingati Hari Pendidikan Nasional pada 2 Mei 2020 dan membantu pemerintah menangani pandemi Corona.
"Kita menyentuh pada hari pendidikan ini kepada kebutuhan utama dari masyarakat tentunya sembako dan juga buku alat-alat tulis dan masker ini yang telah kita bagikan secara simbolis 300 hari ini," ujar Sandiaga.
Sandiaga menuturkan sebanyak 300 paket dibagikan kepada keluarga pemulung yang tinggal di dekat TPA Bantargebang.
"Ini adalah hasil pemetaan dan pendataan dari relawan yaitu simpul di bawah relawan Indonesia Bersatu. Kita harus berkontribus, ini adalah hal sangat sulit buat bangsa dan negara kita harus bergotong royong," ucap dia.
Baca Juga: Virus Corona di Kremlin: Perdana Menteri Rusia Positif Covid-19
Ia mengatakan alasan memberikan sembako kepada pemulung karena terdampak langsung Covid-19.
Berita Terkait
-
Eks Wakapolri Syafruddin Kambo Wafat, Sandiaga Uno Ikut Salat Jenazah
-
Ramai Harta Raffi Ahmad, Kekayaan Mantan Menteri Sandiaga Uno Jauh Lebih Banyak
-
Berapa Kekayaan Sandiaga Uno Usai Lengser dari Menteri? Raffi Ahmad Kalah Jauh!
-
Sama-sama Tajir di Kabinet, Intip Kekayaan Menpar Widiyanti Putri vs Sandiaga Uno
-
Beda Kekayaan Menpar Widiyanti Putri vs Sandiaga Uno: Sesama Paling Tajir di Kabinet
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Sidak Pasar Kosambi, Satgas Pangan Polda Jabar Tidak Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
-
Pemkot Depok Sidak MinyaKita di Pasar Sukatani, Temukan Takaran Produk Tak Sesuai dan Harga di Atas HET
-
Sidak Pasar Gudang, Polres Sukabumi Kota Temukan MinyaKita yang Isinya Tidak Sesuai Ketentuan
-
Pemdaprov Jabar Gelar Operasi Modifikasi Cuaca Untuk Mitigasi Bencana
-
Program Mudik Gratis 2025 Pemprov Jawa Barat: Cara Daftar, Rute, Jadwal dan Kuota