SuaraJabar.id - Seorang warga bernama Wandi (47) ditemukan tewas bersimbah darah di Jalan Raya Cibolangkaler, Kampung Paledang RT 55/12 Desa Cibolangkaler, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi pada Selasa (16/6/2020).
Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sumarni mengatakan, dari hasil penyelidikan sementara, korban sempat melaksanakan ronda di lokasi.
"Kronologis berdasarkan keterangan saksi, korban malam hari sempat melaksanakan ronda di sekitar TKP. Sekira pukul 04.00 WIB korban berpamitan untuk beristirahat," beber Sumarni kepada sukabumiupdate.com--jaringan Suara.com.
Tak lama kemudian, lanjut Sumarni, korban menjemput saksi ke rumahnya untuk memberitahukan bahwa ada yang mencurigakan di depan toko grosir yang lokasinya tak jauh dari toko milik korban.
Baca Juga: Misteri Mayat Usus Terburai di Sawah Tinggar Buntut Mojokerto
Sejurus kemudian korban kembali menuju ruko sendirian, sementara saksi berganti pakaian, dan mengunci rumahnya. Saksi tak lama bergegas menyusul korban, namun korban tidak berada di lokasi.
"Lalu melintas angkutan umum yang menginformasikan kepada saksi bahwa ada korban kecelakaan yang tergeletak di pinggir jalan. Saksi kemudian mengecek korban kecelakaan tersebut, lalu diketahui bahwa korban yang tergelak tersebut adalah saudara Wandi," ujarnya.
Saat ditemukan, kondisi jenazah Wandi sudah dalam keadaan meninggal dunia dengan luka di bagian kepala sebelah kiri, dan pipi sebelah kiri, tepatnya di bawah telinga.
"Jenazah saat ini sudah berada di RS R Syamsudin SH untuk menjalani autopsi. Penyebab kematian korban belum bisa diketahui, karena masih menunggu hasil autopsi dari pihak RS R Syamsudin SH. Sementara ini masih dalam penyelidikan," kata dia.
Baca Juga: Mayat Tanpa Kepala di Gunungkidul Ternyata Korban yang Hilang di Pacitan
Berita Terkait
-
Fakta Baru Kasus Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading: Korban Dipaksa Minum Obat Penggugur Kandungan
-
Tertangkap saat Buron! Pria Pembunuh Wanita Hamil di Ruko Kelapa Gading Berakhir Mewek
-
Wanita Hamil di Kelapa Gading Tewas di dalam Ruko, Polisi Kantongi Identitas Terduga Pembunuh RN
-
Geger! Wanita Hamil di Kelapa Gading Tewas Bersimbah Darah, RN Dibunuh?
-
Geger Mayat Ningsih Ditemukan Terkubur Dalam Rumah, Diketahui Usai Salat Jumat
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
-
IHSG Masih Tunjukkan Taring dengan Menguat di Perdagangan Selasa Pagi
-
Harga Emas Antam Hari Ini Masih Stagnan Sebesar Rp1.896.000/Gram
Terkini
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional
-
Warung Makan Bu Sum di Beringharjo Makin Laris Berkat BRI