SuaraJabar.id - Aksi kejahatan kembali terjadi di Kota Bandung. Dilansir pada akun Instagram @sekitarbandungcom, telah terjadi aksi perampokan di sebuah SPBU di Jalan Ibrahim Adjie, Kecamatan Kiaracondong.
Perampokan tersebut, berdasarkan keterangan pada rekaman cctv yang merekam aksi perampokan itu, terjadi pada pada Sabtu (5/9/2020), sekitar pukul 02.00 WIB.
Dalam rekaman video cctv yang berdurasi 40 detik tersebut, terlihat pelaku merupakan seorang pria dengan ciri-ciri mengenakan jaket hitam, topi dan masker hitam tengah berada di lingkungan SPBU tersebut.
Tak lama, ia mendekati seorang petugas SPBU yang tengah terlihat menghitung uang hasil penjualan BBM. Pria tersebut langsung mengeluarkan senjata tajam dan langsung merangkul petugas SPBU tersebut. Sambil mengancam petugas SPBU itu, ia menggasak isi laci uang di SPBU itu.
Baca Juga: Ahok Minta Pertamina Perpendek Jarak Pertashop dengan Lokasi Warga
Kejadian ini dibenarkan oleh pihak kepolisian Kota Bandung. Kasubaghumas Polrestabes Bandung AKP Rahayu Mustika menyebutkan, saat ini kejadian tersebut tengah dalam penyelidikan oleh jajaran Polsek Kiaracondong dan Satreskrim Polrestabes Bandung.
"Kasus tersebut sudah dalam penanganan. Kita tengah lakukan penyelidikan," kata Rahayu, saat dihubungi via ponselnya, Senin (7/9/2020).
Rahayu belum dapat menjelaskan bagaimana kronologis lengkap versi kepolisian, terkait perampokan tersebut. Ia hanya menyebutkan jumlah kerugian akibat aksi rampok itu, uang sejumlah 3 juta lebih berhasil digondol pelaku.
"Total kerugiannya, 3,7 juta," singkatnya.
Kontributor : Cesar Yudistira
Baca Juga: Shell Indonesia Promo Disinfeksi Mobil Peringati Hari Pelanggan Nasional
Berita Terkait
-
5 Etika Pasang CCTV, Bisa Terancam UU ITE Kalau Tak Dipatuhi
-
CCTV TKP Menghilang, Publik Samakan Kasus Penembakan Siswa SMK di Semarang dengan Sambo: Sudah Diduga!
-
Gunakan CCTV, Pemprov Papua Tengah Antisipasi Gangguan Keamanan Pilkada Serentak
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Sejarah Shell di Indonesia, Santer Diisukan Bakal Tutup SPBU
Tag
Terpopuler
- Elkan Baggott Bongkar Sifat Asli Shin Tae-yong: Dia adalah Pelatih yang...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- Thom Haye: Saya Merasa Sangat Sakit...
- Gagal Dapat Donasi 7 Turunan dari Teh Novi, Agus Salim Ganti Minta Aji Penyiram Air Keras Nafkahi Hidupnya
- Hotman Paris Beri Pandangan untuk Kisruh Donasi Agus Salim, Tegas Tidak Mendukung Pihak Ini
Pilihan
-
Sering Dianggap Sama, Ternyata Ini Perbedaan Jurusan Akuntansi Vs Keuangan
-
Peran Rafael Struick Makin Penting di Klub, Jadi Alasan Tak Dilepas ke Piala AFF 2024?
-
Netizen Soroti Beda Level Bantuan Wapres Gibran vs Ma'ruf Amin: Dulu Tak Pakai...
-
Jejak Sejarah Istana Wakil Presiden: Dulu Rumah Gubernur Jenderal Belanda?
-
Media Asing Kritik Tour Prabowo untuk Mengesankan Trump dan Xi Bertepuk Sebelah Tangan
Terkini
-
Disambangi Bos Persib, Begini Komentar Dedi Mulyadi
-
KPU Kota Bandung Pastikan Santunan Puluhan Juta Bagi Keluarga Petugas KPPS yang Meninggal Dunia
-
Pj Gubernur Jabar Minta Semua Pihak Tenang Sikapi Hasil Quick Count
-
Pilgub Jabar: Menang Versi Hitung Cepat, Dedi Mulyadi Turun ke Sawah
-
Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang