SuaraJabar.id - Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Ibu Negara Melania Trump positif terinfeksi Covid-19 setelah penasihat seniornya, Hope Hicks dilaporkan positif terinfeksi penyakit menular itu.
Lewat unggahannya di Twitter, Trump mengumumkan: “Malam ini, saya dan @FLOTUS (akun Twitter resmi Melania, red) terkonfirmasi positif Covid-19. Kami akan menjalani karantina dan pemulihan secepatnya”.
Presiden Trump menambahkan ia dan istrinya akan melalui masa-masa perawatan bersama-sama.
![Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengenakan masker saat berkunjung ke Pusat Kesehatan Militer Nasional Walter Reed di kawasan Washington, Amerika Serikat. [ALEX EDELMAN / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/07/13/38727-donald-trump-pakai-masker.jpg)
Trump menjalani pemeriksaan dan masa karantina sejak Kamis (1/10) setelah Hicks positif tertular Covid-19.
Baca Juga: 15 Standar Minimal Hotel dan Wisma di DKI Jadi Tempat Isolasi Pasien Covid
Hicks kerap berpergian mendampingi presiden di pesawat kepresidenan Air Force One, bersama para penasihat presiden lain. Rombongan itu sempat mengunjungi Ohio untuk menghadiri debat calon presiden pertama pada Selasa (29/9), dan lanjut ke Minnesota untuk kampanye pada Rabu (30/9).
![Donald Trump pertama kali terlihat mengenakan masker di depan publik.[Twitter/@parscale]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/07/12/80015-donald-trump-pertama-kali-terlihat-mengenakan-masker-di-depan-publik.jpg)
Gedung Putih mengatakan Presiden Trump, para penasihatnya serta pegawai kantor kepresidenan mendapatkan pemeriksaan Covid-19 secara rutin.
Walaupun demikian, Trump kerap dikritik publik karena beberapa kali terlihat tidak mengenakan masker.
Trump pun jadi presiden kesekian yang terinfeksi Covid-19, setelah Presiden Brazil Jair Bolsonaro. [Antara]
Baca Juga: Innalilahi, Kadis Koperasi dan UKM OKU Meninggal Terkonfirmasi Covid 19
Berita Terkait
-
Imbangi Neraca Dagang Demi Negosiasi, RI Tingkatkan Impor LPG dari AS hingga 85 Persen
-
Joe Biden Kembali Bicara: Sindiran Tajam dan Peringatan untuk Pemerintahan Trump
-
Robotaxi Elon Musk: Impian Futuristik yang Tersandung Politik Donald Trump
-
Badai PHK Mengintai: 1,2 Juta Pekerja RI di Ujung Tanduk Perang Tarif AS-China!
-
Jerit Pelaku UMKM China Imbas Tarif Trump: Kami Kewalahan
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura