SuaraJabar.id - Sejarah baru dicetak Southampton dengan sukses memuncaki klasemen Liga Inggris --sejak 1988 sebelum era Premier League. Dan menariknya, hal pertama yang mereka lakukan adalah mengolok-olok Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.
Southampton sukses mengukir sejarah tersebut setelah menang 2-0 atas Newcastle United dalam laga pekan kedelapan Liga Inggris di Stadion St. Mary's, Sabtu (7/11/2020) dini hari WIB.
Selepas pertandingan itu, akun Twitter Southampton pun mengunggah foto klasemen Liga Inggris di mana mereka berada di peringkat pertama dengan raihan 16 poin.
Lucunya, unggahan foto klasemen itu diberi caption "STOP THE COUNT" atau "HENTIKAN PERHITUNGAN". Cuitan itu lantas viral lantaran secara tak langsung menyindir Donald Trump.
Diketahui, Donald Trump lewat Twitter juga sempat menuliskan hal yang sama "STOP THE COUNT!" sebagai protesnya terhadap hasil pemilihan presiden AS yang memberikan keunggulan pada lawannya, Joe Biden.
Kelly Cates dari Sky Sports bahkan ikut beraksi, bercanda bahwa penggemar Southampton akan berharap musim berakhir sekarang.
Cuitan akun Twitter Southampton itu lantas diserbu para penggemar The Saints. Mereka rata-rata terhibur dengan olok-olok tim kesayangannya terhadap Donald Trump itu.
"Berikan penghormatan kepada siapapun yang menjalankan akun Twitter Southampton," tulis @franklinleonard.
"Tak pernah menyangka saya jadi penggemar Southampton, tetapi unggahan ini membuat saya yakin," tulis @Larrydn22 sambil membubuhi emot icon tertawa di akhir cuitannya.
Baca Juga: Tim Joe Biden Siap Usir Donald Trump dari Gedung Putih Jika Menolak Keok
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Dedi Mulyadi Serukan Puasa APBD Tahun 2026, Ini Penyebabnya!
-
Jalur Cianjur-Sukabumi Dibuka! Tapi Awas Bahaya Tersembunyi Ini...
-
Insiden Truk Tangki Terguling Picu Kebakaran Hebat di Cianjur, Ini Kata Pertamina
-
7 Fakta Tragedi Kebakaran Hebat di Cianjur: Dari Truk Tangki Terguling Hingga Satu Korban Terbakar
-
Truk Tangki BBM Terguling Hanguskan 6 Ruko dan 3 Rumah, Satu Korban Terbakar di Cianjur