SuaraJabar.id - Kamera CCTV di SPBU Sindanggalih, Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat merekam detik-detik seorang bocah terlindas mobil. Kejadian ngeri ini diduga karena kelalaian orang tua dan blind spot.
Diketahui dari informasi dalam rekaman CCTV, kejadian terlindasnya bocah tersebut terjadi pada Sabtu (28/11/2020) sekira pukul 09.19 WIB.
Kejadian itu bermula saat balita dan kedua orang tuanya berhenti untuk mengisi bensin sepeda motor mereka.
Selepas mengisi bahan bakar, sang ayah dan ibu langsung berjalan ke depan, menjauhi arah pos pengisian bensin untuk segera kembali melanjutkan perjalanan.
Akan tetapi, tampaknya mereka tak sadar buah hatinya tertinggal di belakang. Balita itu berdiri di sebelah titik pengisian bahan bakar.
Tiba-tiba, datang mobil bewarna silver yang juga hendak mengisi bensinnya. Akan tetapi, pengendara di dalamnya tampak tak mengetahui ada balita di lintasannya melintas.
Terlindasnya balita itu pertama kali diketahui oleh petugas SPBU yang langsung panik melihat kejadian tersebut.
Tak lama berselang, kedua orang tua balita itu sadar bahwa anaknya terlindas mobil di belakangnya.
Sang ibu lalu mengetuk mobil guna memberi tanda bahwa anaknya terlindas di bawahnya. Pemilik mobil merespons lantas mundur.
Baca Juga: Viral Potret Google Maps Kalah sama Tenda Perkawinan, Warganet: Ku Menangis
Balita tersebut kemudian berhasil diselamatkan dari bawah mobil oleh salah seorang pria lalu kembali ke orang tuanya. Kendati demikian, hingga saat ini belum diketahui lagi kondisi balita tersebut.
Rekaman CCTV memperlihatkan detik-detik terlindasnya balita di SPBU tersebut sontak viral di media sosial dan dibanjiri berbagai macam komentar.
"Supir mobilnya gak salah itu. Posisi anak kecilnya pas di blind spot mobil. Harusnya orang tuanya yang lebih perhatian lagi sama anaknya," ujar @shofan_devan.
"Mak-nya lalai banget sampai lupa anak," balas @yurikeedwi.
Tengok Blind Spot atau Titik Buta Kendaraan
Blind spot atau yang sering disebut titik buta merupakan istilah dimana pengendara tidak bisa melihat dengan baik area tersebut. Area blind spot sering pula disebut sebagai area no-zone.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
Pilihan
-
Asus Hadirkan Revolusi Gaming Genggam Lewat ROG Xbox Ally, Sudah Bisa Dibeli Sekarang!
-
IHSG Rebound Fantastis di Sesi Pertama 16 Oktober 2025, Tembus Level 8.125
-
Dipecat PSSI, Ini 3 Pekerjaan Baru yang Cocok untuk Patrick Kluivert
-
4 Fakta Radiasi Cs-137 PT PMT Cikande: Pemilik Diduga WNA Kabur ke Luar Negeri?
-
Harga Emas Melonjak! Antam Tembus Level Rp 2.622.000 di Pegadaian, UBS Ikut Naik
Terkini
-
Desa Penghasil Pajak di Jawa Barat Jadi Prioritas Dedi Mulyadi
-
Untuk Anak Indonesia di Pelosok, EIGER Kirim Ribuan Tas Sekolah dari Mentawai sampai Halmahera
-
CCTV Ungkap Misteri Remaja Tewas di Cibinong, Diduga Korban Tawuran
-
Beton Readymix WSBP Berperan Besar dalam Menyukseskan Infrastruktur Transportasi Jawa Barat
-
Wakil Kepala Toko Alfamart Jadi Otak Pembunuhan dan Pemerkosaan Karyawati