Scroll untuk membaca artikel
Agung Sandy Lesmana | Muhammad Yasir
Minggu, 17 Januari 2021 | 15:59 WIB
Ilustrasi---Tenaga medis dengan alat dan pakaian pelindung bersiap memindahkan pasien positif Covid-19 dari ruang ICU menuju ruang operasi di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta, Rabu (13/5/2020). [ANTARA FOTO/Willy Kurniawan]

SuaraJabar.id - Kasus penularan virus Corona di Indonesia memasuki awal tahun 2021 makin parah. Sebab, jumlah orang terpapar virus asal virus China itu terus bertambah. 

Berdasarkan data hingga Minggu (17/1/2021) petang, Satgas Penanganan Covid-19 mencatat ada penambahan sebanyak 11.287 orang yang terinfeksi Corona sehingga mencatat rekor baru, yakni 907.929 kasus.

Sementara itu, jumlah pasien yang dinyatakan sembuh atau negatif dari Covid-19 juga bertambah sebanyak 9.102 orang. Sehingga, kekinian tercatat 736.460 pasien telah dinyatakan sembuh.

Kendati demikian, angka kasus kematian akibat Covid-19 juga kembali bertambah 220 orang. Alhasil ada sebanyak 25.987 orang telah dinyatakan meninggal dunia akibat virus tersebut.

Baca Juga: Amankah Minum Ibuprofen Usai Suntik Vaksin Covid-19? Begini Aturannya!

Sebelumnya, total pasien Corona kasus Covid-19 secara nasional mencapai 896.642 pada Sabtu kemarin. Dari data Satgas, ada penambahan sebanyak 14.224 orang yang terpapar Corona. Sehingga secara akumulasi angka positif Covid-19 menjadi 896.642 kasus.
 

Load More