SuaraJabar.id - Gelaran pesta pernikahan belakangan jadi perbincangan lantaran mempelai wanita terekam kamera tengah dipeluk oleh mantan kekasih di atas panggung pelaminan.
Momen pelukan antara mempelai wanita dan mantannya ini disaksikan langsung oleh pria. Aksi keduanya pun lantas jadi sorotan warganet.
Hal tersebut diketahui dari video yang diunggah oleh akun Tiktok mayangkumay, menununjukkan, seorang pria yang menghadiri sebuah acara pernikahan.
Pria tersebut tampak mengenakan kemeja putih dengan celana warna cokelat. Dia tampak bersalaman dengan mempelai pria dan wanita.
Baca Juga: Viral Tamu Kondangan Ramai-ramai Beri Hadiah Sembako ke Pelaminan
Dari kejauhan, mereka tampak berbincang singkat dan tertawa.
Hingga akhirnya, pria tersebut memeluk sang mempelai wanita.
Usut punya usut, sang mempelai wanita merupakan mantan dari pria tersebut.
Hal tersebut diketahui dari unggahan video yang menyebutkan bahwa suaminya mengizinkan untuk pria itu memeluk mempelai wanita.
"Insecure sama suami, ngizinin peluk mantan untuk yang terakhir kalinya," tulis keterangan video tersebut, dikutip Suara.com.
Baca Juga: Pesta Pernikahan Dilarang Digelar di Lampung Barat
Terlihat dari kejauhan, pria itu pun memeluk sang mempelai wanita. Tak lama kemudian, sang pria juga berpelukan dengan mempelai pria.
Momen tak biasa ini membuat warganet membanjiri kolom komentar akun tersebut.
Mereka menyebut seharusnya mempelai wanita memahami perasaan suaminya.
"Dalam hatinya apa tidak sakit," balas akun Fardina31.
"Kurang setuju sih, tapi mau gimana lagi udah berlalu. Dijadiin pelajaran aja buat kakaknya, buat aku dan kita semua dan orang-orang yang baca-bacain komentar di sini," komentar akun Bella.
"Kenapa harus meluk, walaupun diizinin, tapi yaudahlah," timpal akun Sayurani.
Berita Terkait
-
Pengadilan Sebut Tidak Sah, Ustaz Ungkap Status Pernikahan Rizky Febian di Mata Islam: Kalau Secara Agama ...
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Mangkir Lagi dari Panggilan Polisi! Firli Bahuri Ogah Diperiksa Kasus Suap SYL
-
Pernikahan Dengan Nuansa Tradisional Masih Diminati Generasi Muda, Cari Inspirasinya di Sini
-
Kenapa Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Dianggap Tidak Sah? Kini Disarankan Menikah Ulang
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Heboh Kabar Prabowo Dihina Media Asing, Gegara Ngemis Bertemu Donald Trump?
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
Terkini
-
Disambangi Bos Persib, Begini Komentar Dedi Mulyadi
-
KPU Kota Bandung Pastikan Santunan Puluhan Juta Bagi Keluarga Petugas KPPS yang Meninggal Dunia
-
Pj Gubernur Jabar Minta Semua Pihak Tenang Sikapi Hasil Quick Count
-
Pilgub Jabar: Menang Versi Hitung Cepat, Dedi Mulyadi Turun ke Sawah
-
Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang