SuaraJabar.id - Beredar video yang menunjukkan kondisi terkini dari warung Odading Mang Oleh, yang sempat viral beberapa waktu lalu usai mendapatkan review dari Ade Londok.
Saat viral dulu, antrean mengular akan terlihat di gerobak yang berada tak jauh dari Pasar Kosambi, Bandung ini. Tapi sekarang, kondisinya jauh berbeda.
Odading Mang Oleh kembali jadi sorotan usai seorang warganet merekam kondisi terkini warungnya.
Hal ini diketahui dari akun Instagram @nenk_update yang mengunggah ulang video TikTok milik @karimawrs.
Dalam unggahan video tersebut, nampak kondisi Odading Mang Oleh saat tengah digandrungi dulu, orang-orang rela antre demi mencicipi cita rasanya.
"Sekarang sepi," tulis @karimawrs pada video dikutip pada Jumat (22/1/2021).
Kondisi warung odading yang terkenal lantaran review nge-gas dan nyeleneh dari Ade Londok itu kini tak seramai dulu.
Berbeda jauh, tak ada lagi antrean mengular para pembeli yang terlihat di sekitar gerobak Odading Mang Oleh.
"Yuk buat yang belum pernah coba, sekarang bisa, ga perlu antre panjang," kata perekam video.
Baca Juga: Warung Burjo Legendaris di Jogja, Rumah Makan Ini Sediakan Menu Orisinal
Video kondisi terkini warung Odading Mang Oleh tersebut lantas mengundang beragam reaksi warganet.
"Ada up and down," tulis akun @indr***.
"Biasa orang-orang kan suka tuh ikut-ikutan, ada yang viral udah tuh pada berburu sampai dibela-belain antre lama biar ikutan viral, kalau udah ya udah," kata @weik***.
"Ya begitulah kehidupan, ada naik turunnya," imbuh @syhe***.
"Mungkin karena efek pandemi juga, banyak yang malas kerumunan," timpal @yeni***.
Seperti diketahui, Odading Mang Oleh kala itu mendadak jadi perbincangan usai dicicipi dan dibuatkan review oleh Ade Londok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga BBM Pertamina, Shell hingga Vivo Kompak Turun, Cek Daftar Terbarunya!
-
Gubernur Dedi Mulyadi Larang Total Penanaman Sawit di Jawa Barat Mulai 2026
-
Kabut Tebal Selimuti Puncak Bogor - Cianjur di Hari Pertama 2026, Jarak Pandang Cuma 5 Meter
-
Ramai Lagu Baru Slank 'Republik Fufufafa': Bukan Pujian Yang Didapat, Tapi Panen Hujatan
-
Adu Megah Dua Ikon Jabar: Masjid Nurul Wathon Ngebut 8 Bulan vs Al Jabbar Telan Dana Triliunan