SuaraJabar.id - Hasil tidak memuaskan kembali dibukukan Liverpool di pekan ke-19 Liga Premier Inggris. Melakoni laga kandang, Liverpool menelan kekalahan.
Menjamu Burnley di Anfield, Jumat (22/1/2021), tim besutan Jurgen Klopp menelan kekalahan tipis 0-1. Gol tunggal kemenangan Burnley dalam pertandingan itu dicetak oleh Ashley Barnes lewat titik penalti.
Hasil tersebut seakan menegaskan Liverpool sudah kehilangan taring. Tercatat, sudah lima pertandingan Liga Premier Inggris mereka tanpa kemenangan.
Liverpool imbang 1-1 vs West Brom, seri 0-0 vs Newcastle, kalah 0-1 dari Southampton, bermain tanpa gol kontra Manchester United pekan lalu, dan kini dipermalukan Burnley 0-1.
Rentetan hasil kurang memuaskan itu tak ayal membuat mental penggawa The Kop down. Menanggapi hal itu, pelatih Liverpool Jurgen Klopp menegaskan jika itu menjadi tanggung jawabnya.
Demi mengakhiri rentetan hasil kurang memuaskan tersebut, Klopp bertekad untuk melecut semangat dan kembali menempa mental para pemainnya.
"Itu adalah tugas yang harus dilakukan manajer atau pelatih. Saya bukan orang pertama yang mengalami situasi itu dan saya tidak akan menjadi yang terakhir, tetapi itu tidak membantu jika saya memberi tahu Anda sekarang apa yang akan saya katakan kepada para pemain dan hal-hal seperti ini," ujar Klopp.
"Ngomong-ngomong, tentang game khusus ini, saya harus memikirkannya terlebih dahulu karena setelah pertandingan saya baru melakukan wawancara," sambungnya.
"Ini masih bukan ilmu roket, tapi tidak berhasil lagi malam ini. Ini bukan game pertama, tidak berhasil untuk dua, tiga, empat game atau apa pun. Itulah yang kami ambil," tambahnya seperti dikutip laman resmi klub.
Baca Juga: Kesucian Anfield Dinodai Burnley, Legenda Liverpool Kritik 5 Pemain Ini
"Ini bukan tentang performa, ini momen yang menentukan."
"Kami harus menjadi lebih baik lagi di momen-momen menentukan, kami harus menjadi diri kami sendiri lagi di momen-momen yang menentukan."
"Sekarang semua orang akan membicarakannya, itu tidak baik, itu membuat masalahnya tidak kecil, itu membuatnya lebih besar dan kita masih harus mengubahnya. Itulah yang akan kami lakukan."
Gagal meraup poin di pekan ke-19, Liverpool saat ini masih tertahan di posisi empat klasemen sementara dengan koleksi 34 poin.
Liverpool saat ini tertinggal enam poin dari Manchester United yang berada di puncak klasemen.
Dengan separuh musim tersisa, Liverpool masih memiliki peluang besar untuk membalikkan keadaan dan kembali ke puncak klasemen.
Berita Terkait
-
Liverpool Hancur Lebur, Eks MU Desak Arne Slot Usir Bek Rp887 M Ini
-
Kangkangi Liverpool dan Manchester City, Apa Rahasia Bournemouth?
-
Habiskan Rp9 Triliun, Liverpool Babak Belur Usai Alami 4 Kekalahan Beruntun
-
Mirip Pratama Arhan, Arne Slot Soroti Lemparan Maut Brentford yang Bikin Liverpool Terjungkal
-
Resmi! Liverpool Catat Empat Kekalahan Beruntun
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Cek RKUD Jabar Hari Ini: Dedi Mulyadi Ungkap Detail Penerimaan Rp935 Miliar dan Belanja Rp49 Miliar
-
Geger Santri 'Preman' di Cianjur: Warga Dikeroyok usai Bongkar Borok Pimpinan Ponpes
-
Siapa Dalang di Balik KTP Palsu WNA Israel Aron Geller? 5 Fakta Mengejutkan Terungkap
-
Gempar KTP Palsu WNA Israel di Cianjur, Bupati Wahyu Ferdian Bongkar Data Aron Geller Fiktif
-
Dokter Dikeroyok di Depan Rumah! 5 Pelaku Ditangkap