SuaraJabar.id - Pengalaman Aldi Haryopratomo sebagai CEO GoPay di masa GoPay sangat relevan bagi eFishery yang juga sedang dalam periode hypergrowth dalam rangka merangkul jutaan pembudidaya ikan.
CEO eFishery Gibran Huzaifah mengatakan perusahaannya membutuhkan sosok berpengalaman di bidang startup dalam pengembangan usaha eFishery.
Perusahaan rintisan yang baru memperoleh pendanaan Seri B dari Go-Venture dan Northstar Group pada Agustus 2020 lalu ini memiliki target untuk menyediakan layanan menyeluruh dan terintegrasi, mulai dari operasional budidaya, pembiayaan, hingga distribusi.
Penunjukkan Aldi sebagai komisaris tidak serta merta. Pertemuan Aldi dan Gibran pertama kali terjadi di tahun 2015, ketika Gibran terpilih menjadi Endeavor Entrepreneur.
Baca Juga: GoPay Fokus Tingkatkan Layanan Fintech di Dalam dan Luar Ekosistem Gojek
Berbagi tujuan yang sama, Gibran menjadikan Aldi sebagai mentor dan secara rutin bertemu untuk berdiskusi terkait arahan bagi perusahaannya. Tidak lama setelah mereka bertemu, Aldi terpilih menjadi Endeavor Entrepreneur of the Year di tahun 2016, dan Gibran mengikuti jejaknya menjadi Endeavor Entrepreneur of the Year di tahun 2020.
Gibran melihat Aldi memiliki visi yang sejalan dengan eFishery dalam memajukan masyarakat pedesaan. Saat Gibran dan Aldi pertama kali bertemu, Aldi sedang membangun Mapan, aplikasi arisan online yang fokus ke masyarakat pedesaan.
“Aldi berbagi visi yang sama dengan kami. Selain itu, ia memiliki pengalaman dan keahlian unggul dalam mengembangkan produk dan membangun organisasi yang menyasar UMKM, masyarakat rural, dan sektor informal untuk bisa memberikan dampak di skala yang masif, seperti saat di GoPay dan Mapan yang sudah mencapai jutaan pengguna,” kata Gibran dalam keterangannya ditulis Sabtu (23/1/2021).
“Kami berharap Aldi dapat memberikan arahan agar eFishery dapat tumbuh hingga mencapai skala tersebut, menjangkau 1 juta pembudidaya ikan selama tiga tahun ke depan dan terus meningkatkan dampak sosial ekonomi yang positif dalam ekosistem akuakultur ini, khususnya bagi para pembudidaya,” Gibran menambahkan.
Debut pertama Aldi di startup adalah membangun RUMA (Rekan Usaha Mikro Anda), yang sekarang lebih dikenal dengan nama Mapan. Startup ini didirikan dengan tujuan agar masyarakat dengan pendapatan rendah dapat memperoleh akses untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari sehingga membawa peningkatan terhadap kualitas hidup masyarakat.
Baca Juga: eFishery Telah Salurkan Pinjaman Rp 50 Miliar ke 800 Pembudidaya
Mapan diakuisisi oleh GoJek pada tahun 2017 dan Aldi ditunjuk untuk menjadi CEO GoPay hingga 31 Desember 2020.
Berita Terkait
-
Klaim Link DANA Kaget Malam Ini untuk Isi Saldo GoPay, Raih Uang Hingga Ratusan Ribu!
-
Ingin Pinjam Uang Tapi Kena BI Checking? Ini Aplikasi Pinjam Uang Tak Perlu SLIK OJK
-
Kode Promo GoPay MLBB Masih Aktif, Siap-Siap Panen Cashback dan Item Gratis!
-
Cara Klaim Saldo GoPay Gratis dari Gojek
-
Cara Isi Saldo Gopay Lewat BCA Mobile, Proses Mudah Langsung dari HP
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI