SuaraJabar.id - Beredar di media sosial, video yang menunjukkan seorang laki-laki hanyut di sungai yang beraliran deras. Ia nyaris tenggelam dihantam derasnya arus.
Video detik-detik pria ini hanyut ini viral usai dibagikan oleh pengguna TikTok dengan akun @aderlestari, dan rupanya menuai perdebatan dari warganet.
Dalam unggahan video berdurasi singkat tersebut, nampak seseorang tengah merekam laki-laki yang terbawa arus di sebuah sungai.
Perekam video yang berada di tembok atas sungai, berteriak heboh menyaksikan pria itu hanyut.
Baca Juga: Duh! Cekcok Mulut dengan Suami, Wanita di Pati Tewas Terjun ke Sungai
Tak cuma perekam video, orang-orang lain yang juga menonton pria ini hanyut terbawa arus deras sungai juga berteriak memperingatkan korban.
Sepanjang rekaman video tersebut, belum nampak orang yang memberikan pertolongan untuk anak laki-laki ini.
Video pria hanyut ini viral dengan ditonton hingga 12,3 juta kali dan mengundang reaksi pro dan kontra dari warganet.
Sejumlah warganet menilai apa yang dilakukan perekam video kurang tepat lantaran tak memberikan aksi lebih untuk memberikan pertolongan.
Kendati demikian, ada juga yang membela aksi dari perekam video, menyebut memberikan pertolongan mungkin akan lebih berbahaya.
Baca Juga: Pemeriksaan Kesehatan Korban Banjir Bandang Kalimantan Selatan
"Apapun kejadiannya yang penting bikin konten TikTok dulu bos," tulis akun Joro***.
"Bisa gak ditolong dulu, malah sibuk videoin," kata Reza***.
"Ini bukan salahnya yang nge-video, di situ arusnya kencing, jadi orang-orang pada takut buat nyebar, mungkin aja ada yang lagi nelpon buat bantuin bocilnya itu pakai alat-alat penting," timpal Stef***.
"Yang komen nyuruh lompat berenang gaguna, yang ada ikut kebawa arus makin nyusahin. Itu orang juga bisa berenang kayaknya jdi ngga tenggelam," imbuh Rizk***.
Berdasarkan unggahan lain dari @aderlestari, pria yang hanyut ini untungnya selamat seelah mendapatkan pertolongan dari anggota TNI dan warga.
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
52 Kasus Serangan Buaya, 9 Nyawa Melayang: Apa yang Terjadi di Kotawaringin Timur?
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Apa Boleh Daerah Aliran Sungai Bersertifikat Hak Milik? Ada Temuan di Jabar
-
Wisata Susur Sungai Mahakam: Pengalaman Berbuka Puasa di Atas Kapal
-
Isi Pertemuan Prabowo dan Pandawara di Istana: Cerita Kondisi Sungai Ciliwung Dulu dan Sekarang
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham