SuaraJabar.id - DPC Partai Demokrat Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (KBB) ikut berkomentar perihal isu kudeta terhadap Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Sekretaris DPC Partai Demokrat Kota Cimahi, Aida Cakrawala mengatakan, kader berlambang bintang mercy di Kota Cimahi menerima undangan ajakan ke pihaknya untuk melakukan pengkhianatan kepada partai. Terlebih sampai menerima uang Rp 100 juta yang diinformasikan sebagai uang muka untuk mengudeta AHY.
"Rasanya gak denger di Cimahi. Ketua saya (Ketua DPC Demokrat Cimahi) gak ada penyampaian itu (Rp 100 juta). Hanya diundang DPD terkait isu itu," kata Aida saat dikonfirmasi Suara.com, Kamis (4/2/2021).
Secara keseluruhan, tegas Aida, kader Partai Demokrat di Kota Cimahi solid mendukung AHY sebagai ketua umum. Menurutnya, saat ini Partai kebesarannya sedang mendapat ujian.
Baca Juga: Dewi Tanjung Minta AHY Jadi Ketua RT, Warganet: Jadi Calon RT di Hambalang?
"Mungkin ini bagian dari dinamika. Tapi insya Allah kami seluruh kader Demokrat solid mendukung AHY sebagai ketua umum," tegasnya.
Pihaknya sangat menyayangkan dengan adanya manuver dari eksternal yang dilakukan ketika Partai Demokrat tengah merealisasikan berbagai program bersama masyarakat. Namun tiba-tiba muncul aksi tidak jantan yang ingin membuat gaduh dan kisruh partainya.
"Mau apa partaianya nanti kalau dengan cara inkonstitusional, enggak elok," ucap Aida.
Hal serupa dikatakan Ketua DPC Partai Demokrat KBB) Iwan Setiawan. Pihaknya tidak pernah ada undangan ajakan ke pihaknya untuk melakukan pengkhianatan kepada partai. Apalagi sampai menerima uang Rp100 jutam
"(Hal itu) sama sekali tidak pernah ada, kalaupun ada pasti kami tolak atau laporkan. Kami masih tegak lurus terhadap partai dan Ketua Umum AHY," tegas Iwan.
Baca Juga: Panas! Surat AHY Ngeluh Kudeta Ditolak, Demokrat Tuding Jokowi Cuci Tangan
Sebagai kader, pihaknya tentu akan loyal kepada pimpinan dan tidak akan tergoda dengan hal-hal atau konflik yang justru akan mengecilkan partai. Sebaliknya ketika ada yang berusaha mengobok-obok partai, pasti akan dilaporkan ke petinggi partai termasuk ke ketua umum.
Menurutnya, secara keseluruhan seluruh kader PD di KBB tidak terpenggaruh dengan adanya isu miring tersebut. Semua kader sedang giat-giatnya melakukan konsolidasi yang diinstruksikan oleh DPP dan DPD. Sehingga semua kader semakin solid dan merapatkan barisan untuk menjaga marwah partai.
"Paling kita ambil hikmahnya, bahwa dengan isu ini popularitas PD semakin melambung," pungkasnya. [Suara.com/Ferrye Bangkit Rizki]
Berita Terkait
-
Ini Kata AHY Soal Peluang Pertemuan Prabowo, SBY dan Megawati Usai Lebaran
-
Didit Prabowo Ajak Swafoto SBY Saat Lebaran, AHY Bilang Begini
-
Siap-siap Arus Balik, AHY: Pemerintah Sudah Punya Jurus Jitu Atasi Kemacetan
-
Tak Akan Hadiri Open House Prabowo di Istana, AHY: Pak SBY Lebaran di Cikeas
-
Jajaran Kabinet Merah Putih Salat Ied di Istiqlal, Ada AHY Hingga Giring
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham