SuaraJabar.id - Rumah Heri (59) mendadak ramai didatangi warga usai sapi miliknya melahirkan anak sapi berkepala dua pada Sabtu (6/3/2021) malam.
Kabar mengenai sapi yang lahir dengan kondisi memiliki dua kepala, empat mata dan dua mulut serta hidung itu dengan cepat tersebar.
Tak ayal, banyak warga yang mendatangi rumah Heri di Dusun Kanal, Desa Talkandang, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo untuk menyaksikan sapi yang lahir dengan dua kepala berdempet.
Seekor sapi berwarna cokelat itu mendadak viral di media sosial facebook karena langsung diunggah oleh sejumlah netizen.
Minggu (7/3/2021) rumah Heri, pemilik sapi langsung diserbu warga untuk melihat sapi berkepala dua tersebut. Sapi itu tampak merebah seakan tak berdaya di samping induknya.
Warga pun berdatangan melihatnya sambil mengabadikan seekor sapi itu sembari berselfie ria denga background sapi itu. Heri mengaku, tidak memiliki firasat apapun tentang kehadiran sapi miliknya.
“Gak ada firasat apa-apa. Induknya sapi ini sudah yang ketiga kalinya lahir. Saya tida menyangka juga akan lahir seekor sapi berkepala dua dan bermata empat ini,” aku Heri.
Heri mengaku, dirinya senang karena banyak warga yang berdatangan ke rumahnya untuk melihat sapi miliknya. Asal warga yang datang melihat tetap mematuhi protokol kesehatan pakai masker.
Sementara Suhaida, seorang warga setempat yang datang melihatnya mengaku kaget dan merasa aneh dengan sapi berkepala dua itu. Karena menurutnya baru kali ini di desanya ada sapi berkepala dua, mulut dua dan empat mata.
Baca Juga: Heboh Sapi Lahir Berkepala Dua di Probolinggo
“Aneh saja. Baru sekarang di desa ini ada seekor sapi berkepala dua. Saya dengar dari tetangga, kalau ada sapi aneh yang masih baru lahir semalem,” kata dia.
Pemilik sapi aneh berkepala dua berharap, sapinya akan baik-baik saja. Karena selama ini diketahui, di Kabupaten Probolinggo, jika ada sapi berkepala dua kebanyakan mati tak bertahan lama.
Berita Terkait
-
Cara Membedakan Bakso Sapi vs Bakso Babi, Belajar dari Kasus Warung Viral di Bantul
-
Viral Kualitas Susu MBG Dipertanyakan: Hanya 30 Persen Susu Sapi Segar, Lebih Banyak Airnya?
-
10 Rekomendasi Makanan Saat Hujan yang Bikin Tubuh Hangat dan Kenyang
-
Tragedi Maut Renggut 8 Nyawa Karyawan RS di Probolinggo: Luka Mendalam di Dunia Kesehatan
-
Fakta-fakta Kecelakaan Bromo, Liburan Syukuran Lulus Kuliah Karyawan RS Bina Sehat Berakhir Maut
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Dedi Mulyadi Serukan Puasa APBD Tahun 2026, Ini Penyebabnya!
-
Jalur Cianjur-Sukabumi Dibuka! Tapi Awas Bahaya Tersembunyi Ini...
-
Insiden Truk Tangki Terguling Picu Kebakaran Hebat di Cianjur, Ini Kata Pertamina
-
7 Fakta Tragedi Kebakaran Hebat di Cianjur: Dari Truk Tangki Terguling Hingga Satu Korban Terbakar
-
Truk Tangki BBM Terguling Hanguskan 6 Ruko dan 3 Rumah, Satu Korban Terbakar di Cianjur