SuaraJabar.id - Selain menangkap pemeran wanita dan pria dalam video syur yang dibuat di hotel Grand Mulya Bogor, polisi juga membongkar aliran keuntungan yang didapat pelaku untuk mendapat keuntungan dari situs dewasa Pornhub.
Pasalnya dengan membuat video syur tersebut, pelaku berinisial RTM (31) dan PVT (30) mendapat keuntungan karena hasil video yang mereka produksi diunggah ke situs PornHub.
"Mereka mendapat keuntungan dari setiap tayangan atau viewers. Dari hasil pemeriksaan, mereka membuat video sejak November 2020. Dan dari bulan itu, mereka mendapat keuntungan kurang lebih Rp 19,5 juta," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi Ardimulan Chaniago, saat ungkap kasus di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Jumat (19/3/2021).
Untuk mendapat uang yang dimaksud, mereka membuat akun di situs Pornhub. Nama akun mereka bernama FellyAnggelista999. Akun itu dibuat oleh pemeran pria.
Setelah video diunggah, selang waktu 15 menit kurang lebih, mereka bakal mendapat transferan uang dalam bentuk dollar.
Kemudian uang dalam bentuk dollar itu, dikonversikan menjadi Bitcoin. Setelahnya barulah uang itu mereka konversikan lagi menjadi rupiah.
"Jadi Pornhub memberikan dalam bentuk dollar, berubah menjadi Bitcoin Dan berubah menjadi rupiah. Hanya 15 menit dalam proses transfernya," kata dia.
Erdi mengatakan motif mereka membuat video porno itu, hanya karena faktor ekonomi. Uang yang didapat dari hasil membuat video porno, dipakai keduanya untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
"Mereka ini tinggal berdua di kost-kostan. Uang yang di dapat dipakai untuk kebutuhan sehari-hari," pungkasnya.
Baca Juga: Terungkap Ini Pemeran Wanita dan Pria Video Syur di Hotel Grand Mulya Bogor
Diketahui, pemeran wanita dan pria yang membuat video porno di Hotel Grand Mulya Bogor, berhasil diamankan oleh Subdit V Unit I Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus, Polda Jabar.
Penangkapan dilakukan pada Kamis 18 Maret 2021, yang dipimpin langsung, Kanit V Unit I Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus, Polda Jabar, Kompol Wisnu Perdana.
Keduanya diamankan di tempat kost mereka, di wilayah Cibinong, Bogor Jawa Barat.
Kontributor : Cesar Yudistira
Berita Terkait
Terpopuler
- Moto G96 5G Resmi Rilis, HP 5G Murah Motorola Ini Bawa Layar Curved
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Misteri Panggilan Telepon Terakhir Diplomat Arya Daru Pangayunan yang Tewas Dilakban
- 7 HP Infinix Rp1 Jutaan Terbaik Juli 2025, Ada yang Kameranya 108 MP
- 10 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Juli: Ada Pemain OVR Tinggi dan Gems
Pilihan
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
-
Sri Mulyani Umumkan 26 Nama Lolos Seleksi DK LPS, Ada Mantan Bos BUMN, BI Hingga OJK
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Memori 512 GB di Bawah Rp 5 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Mentan Amran Geram Temukan Pupuk Palsu: Petani Bisa Langsung Bangkrut!
-
Realisasi KUR Tembus Rp131 Triliun, Kredit Macet Capai 2,38 Persen
Terkini
-
Transformasi Digital BRI Lewat AgenBRILink Dorong Inklusi Keuangan
-
BRI Perkuat Reputasi Global, Pimpin Daftar Bank Terbaik di Indonesia
-
Fakta Kelam Gadis 16 Tahun di Cianjur: 4 Hari Disekap, Digilir 12 Pria, Pelaku Termasuk Pelajar
-
BRI Perkuat Pendanaan Jangka Panjang Lewat Fokus pada Dana Murah
-
Duh!Lisa Mariana Dipanggil Polda Jabar, Telusuri Dugaan Video Syur dengan Pria Bertato