SuaraJabar.id - Satuan Lalu Lintas Polres Metro Bekasi Kota menggelar operasi penyekatan mudik di empat titik untuk mencegah masyarakat yang nekat ke kampung halamannya.
Kasatlantas Polres Metro Bekasi Kota AKBP Agung Pitoyo mengatakan, empat posko penyekatan mudik yakni berlokasi di Sumber Arta, Harapan Indah, Bekasi Barat dan Bekasi Timur.
"Kegiatan operasi ini difokuskan kepada penyekatan-penyekatan itu dimulai dari tadi malam sudah mulai dan kita sudah melakukan kegiatan-kegiatan tersebut di Sumber Arta, Harapan Indah dan di Bekasi Barat ini dan di Bekasi Timur," ujar Agung di Tol Bekasi Barat, Kamis (6/5/2021).
Penyekatan tersebut merupakan tindak lanjut mulai berlakunya larangan mudik yang diputuskan pemerintah.
Baca Juga: Hari Pertama Larangan Mudik, Kondisi Stasiun Pasar Senen Tampak Sepi
Agung menuturkan hingga pukul 05.00 WIB pagi, sebanyak 136 kendaraan di empat posko penyekatan telah diputar balik petugas gabungan karena nekat ingin mudik.
"Yang diputarbalikkan di Bekasi Barat ini ada 25 kendaraan, semua kendaraan pribadi. Untuk di Bekasi Timur ada 50 kendaraan, semua kendaraan pribadi belum ada kendaraan umum. Sumber Arta ada 11 kendaraan dengan rincian 7 kendaraan pribadi dan empat motor," tutur dia.
Sementara untuk di Harapan Indah, kata Agung, sebanyak 50 kendaraan telah diputar balik.
"Kemudian di Harapan Indah ada 50 kendaraan dengan rincian 16 kendaraan pribadi dan 34 motor," ucap Agung.
Lebih lanjut, pihaknya juga memeriksa truk-truk yang memungkinkan mengangkut penumpang.
Baca Juga: 9 Jam Larangan Mudik, Polresta Cirebon Putar Balik 221 Kendaraan
"Truk-truk yang ukuran kecil atau box itu kita periksa tapi kita usahakan secara maksimal," katanya.
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024