SuaraJabar.id - Desi Rahmawati (21) rela mengantre dari jam 9 pagi untuk mengikuti vaksinasi massal Covid-19 di Ballroom Sudirman, Kota Bandung, Jumat (11/6/2021). Panjangnya antrean tak menyurutkan niatnya untuk memperkuat imun tubuhnya dari Covid-19.
"Mau divaksin karena gratis sih, ya walaupun harus ngantre lama," ujarnya sambil mengantre.
Hari ini sendiri merupakan hari kedua 'Serbuan Vaksinasi Massal Covid-19'. Tingginya antusiasme warga untuk mengikuti kegiatan ini terlihat dari panjangnya antrean. Dari pantauan di lapangan, antrean mengular di sepanjang Jalan Sudirman, di depan Grand Ballroom.
Antren dibagi dua lajur. Lajur pria dan lajur perempuan. Antrean terlihat mengular berkisar sampai 2 kilometer.
Meski antrean mengular dan memakan waktu yang tak sedikit dan di bawah matahari yang kian terik, beberapa warga mengaku tetap antusias untuk kegiatan vaksinasi massal yang diadakan oleh gabungan antara TNI dan Polri ini.
"Tahu informasi vaksinasi ini dari media sosial, ikut divaksin karena biar berusaha enggak terkena Covid-19 juga," ujar Ebah (24) di lokasi antrean.
Di samping itu, petugas gabungan dari Satpol PP, Polisi dan TNI menjaga ketat alur antrean agar tidak menumpuk dan menimbulkan kerumunan.
Beberapa petugas dari Satpol PP gencar mengingatkan kepada warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti tidak diperkenankan melepas masker.
Tak hanya itu, petugas gabungan juga memprioritaskan lansia untuk segera divaksin, jika pihaknya mendapati lansia ikut mengantre di lokasi antrean.
Target Serbuan Vaksinasi Massal
Baca Juga: Dikawal Ganjar, Jokowi Tinjau Vaksinasi Seribu Orang di Pelabuhan Tanjung Emas
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, setelah libur lebaran terjadi lonjakan kasus Covid-19 di beberapa daerah, termasuk di Jawa Barat. Oleh karena itu vaksinasi massal yang digelar TNI - Polri diharapkan bisa menambah imunitas tubuh masyarakat.
“Alhamdulillah hari ini di Jabar melaksanakan kegiatan vaksinasi yang akan dilaksankan dua hari, target minimal 10.000,” kata Sigit.
Adapun daerah yang akan divaksinasi massal yakni Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat dan Kota Cimahi.
Pada hari pertama vaksinasi Kamis 10 Juni 2021, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendampingi Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ke lokasi penyuntikan di Grand Ballroom Sudirman, Kota Bandung.
Sementara itu, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto berpesan agar para penerima vaksin tetap mematuhi protokol kesehatan dengan ketat, karena walaupun sudah divaksin, masih ada kemungkinan terpapar virus Covid-19.
"Harus tetap pakai masker. Jangan dianggap setelah divaksin kekebalan tubuh semakin meningkat dan kuat menghadapi Covid-19," ujarnya usai tinjau vaksinasi massal di Grand Ballroom, Kota Bandung, Kamis (10/6/2021).
Berita Terkait
-
Akhir Petualangan Dokter Predator, Priguna Anugerah Divonis 11 Tahun Penjara
-
Mereka Tak Hanya Memadamkan Api, Tapi Menjaga Hidup yang Hampir Padam
-
Malaysia Jadi Rumah Kedua, Bojan Hodak: Saya Ingin Meraih Kemenangan di Selangor
-
Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
-
Tegas! Ketua Banggar DPR Sebut Danantara yang Wajib Bayar Utang Whoosh
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Kejati: Penyidikan Tunjangan Perumahan DPRD Bekasi Berjalan
-
Dedi Mulyadi Pilih Habiskan Dana Bencana, Kritik Purbaya?
-
Mandatalam Earth Run 2025: Olahraga, Konservasi, dan Kolaborasi Hijau untuk Selamatkan Bumi
-
Buruan Sikat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Menanti Lewat 4 Link Eksklusif, Jangan Sampai Ketinggalan
-
Joget Penuh Kemewahan! Viral Video Pesta Diduga Anggota PAN Ini Bikin Publik Geram