Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Senin, 09 Agustus 2021 | 11:25 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi (foto diambil sebelum pandemi). [Sukabumiupdate.com]

SuaraJabar.id - Unggahan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di Instagram miliknya sering kali menjadi perhatian publik. Tak jarang, pria yang akrab disapa Kang Emil itu membuat unggahan yang mampu mengundang gelak tawa.

Kekinian, Kang Emil mengunggah gambar dua orang yang diduga transpuan yang digabungkan dengan foto Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi dan Andri Hamami.

Dua orang yang diduga transpuan atau pria yang bergaya ala perempuan tersebut memegang kertas dengan tulisan "pernah disakiti Andri" dan "pernah disakiti Fahmi".

"Pak Walikota @achmadfahmi.smi dan Pak Wakil @andrihamami mohon ditindaklanjuti," tulis Ridwan Kamil.

Baca Juga: Penting! 5 Etika di Media Sosial Agar Tak Dilaporkan ke Polisi

Postingan Gubernur ini banyak mendapat komentar dari masyarakat umum bahkan publik figur seperti penyanyi Virgoun, Armand Maulana kemudian Babe Cabita dan Ustadz Evie Effendi bahkan Rieke Diah Pitaloka.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil memposting sebuah gambar yang mengundang tawa. Dalam gambar itu ada dua orang dengan tulisan Pernah Disakiti Andri dan Pernah Disakiti Fahmi lengkap dengan foto pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Achmad Fahmi - Andri Hamami. [Sukabumiupdate.com/Istimewa]

menanggapi hal ini, Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menyatakan postingan Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang viral belakangan ini hanya sebatas hiburan. Bahkan sebelum diposting Gubernur pun sudah meminta izin kepada Fahmi.

"Itu kan intinya sekedar guyonan, karena semata-mata sekedar sebagai upaya membuat hiburan ringan saja. Dan beliau sudah minta izin saya sebelum Posting gambar itu dan saya izinkan," ujar Achmad Fahmi kepada Sukabumiupdate.com-jejaring Suara.com, Senin (9/8/2021).

Menurut Fahmi, nama yang ditulis dalam gambar itu kebetulan sama dengannya dan nama Wakil Wali Kota Sukabumi.

Seingat Fahmi, foto-foto orang yang memegang tulisan 'Pernah Disakiti Andri' dan 'Pernah Disakiti Fahmi' sudah lama beredar sejak Idul Fitri lalu.

Baca Juga: 6 Momen Vannya Istarinda Pamer Baby Bump, Menantu Keluarga Bakrie Menantikan Buah Hati

Dia menegaskan kembali, kalau gambar yang diposting Gubernur Jabar itu hanya hiburan.

"Jadi Pak Gubernur ingin menjadikannya sebagai sekedar hiburan semata," jelasnya.

Namun pada Senin (9/8/2021), unggahan foto itu terpantau tak ada lagi di laman Instagram milik Ridwan Kamil.

Load More