SuaraJabar.id - Polisi belum dapat mengungkapkan identitas jasad perempuan yang ditemukan tewas dalam kondisi tanpa busana di bantaran kali Cidurian, Rancasari, Kota Bandung, dua hari lalu.
Saat ini, polisi masih melakukan identifikasi jasad perempuan tanpa nama itu di Rumah Sakit Polri Sartika Asih, Kota Bandung.
"Untuk identitasnya belum terungkap siapa korban ini," kata Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Rudy Trihandoyo, saat dihubungi via ponselnya, Rabu (18/8/2021).
Namun begitu, polisi sudah menyimpulkan, jika jasad perempuan tanpa nama itu merupakan korban pembunuhan.
Baca Juga: Momentum HUT RI Perdana Setelah Jadi WNI, Marc Klok: Saya Cinta Negara Ini
Pasalnya, polisi mendapati adanya luka di tubuh korban. Yakni ada luka tusukan di tubuh korban. Hasil pemeriksaan, ada lebih dari satu luka tusukan yang ada pada tubuh perempuan tanpa nama itu.
"Ada bekas tusukan, lubang. Ada di dadanya," ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, petugas kebersihan Gober, di kejutkan dengan menemukan sesosok mayat, yang mengambang di sebuah kali yang terletak di Kampung Empang Pojok, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung pada Senin (16/8/2021).
Petugas kebersihan itu, awalnya melihat ada selimut yang mengambang di bantaran kali tersebut. Saat akan diangkat, petugas itu kaget, karena mendapati di balik selimut tersebut, adalah jasad manusia.
Mendapati temuan itu, petugas kebersihan itupun, langsung menghubungi pihak kepolisian, terdekat. Sesampainya petugas kepolisian, aparat langsung menutup jasad yang diketahui berjenis kelamin perempuan tersebut.
Baca Juga: Doa Pelatih Persib Robert Alberts untuk Indonesia di Hari Kemerdekaan
Kasubag Humas Polrestabes Bandung AKP Soleh Havianto membenarkan adanya temuan mayat berjenis kelamin perempuan tersebut.
"Menurut saksi, pertama kali di temukan, kondisi terbungkus selimut warna merah dan hitam bermotif bunga dan banyak lalat," ujar Saleh, saat dihubungi via ponselnya.
Kondisi mayat pun, lanjut Soleh, ditemukan dalam kondisi tanpa busana. Hanya ada pakaian dalam BH yang talinya dalam kondisi terputus.
Kontributor : Cesar Yudistira
Berita Terkait
-
Jeje Govinda Unggul di Pilkada Bandung Barat, Netizen: Lagi Diangkat Derajatnya
-
Pendidikan Hengky Kurniawan vs Jeje Govinda vs Gilang Dirga: Ipar Raffi Ahmad Berpotensi Menang di Bandung Barat
-
Unggul Hitung Cepat, Segini Gaji yang Bakal Diterima Jeje Govinda Jika Jadi Bupati Bandung Barat
-
Tantang Klub Asnawi Mangkualam, Persib Yakin Menang
-
Unggul Quick Count, Jeje Govinda dan Syahnaz Sadiqah 'Rayakan' dengan Makan Pecel Lele Kaki Lima
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Bawa Pulang Poin dari Markas Port FC, Persib Masih Punya Kans ke 16 Besar AFC Champions League II
-
Sempat Terhenti Gara-gara Warga Coblos Dua Kali, Pemungutan Suara di TPS 09 Karawang Dilanjutkan
-
KPU Jabar Ungkap Lima Daerah Berpotensi Alami Sengketa Pilkada 2024, Salah Satunya Depok
-
Penghitungan Sementara KPU: Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Unggul Telak di Pilgub Jabar
-
Enam Petugas KPPS Meninggal, KPU Jabar: Bukan Hanya Kelelahan, Tapi Memang Ada yang Sakit