SuaraJabar.id - Istri Gubernur Jawa Barat (Jabar) Atalia Praratya Ridwan Kamil mengungkapkan dirinya berharap para atlet kontingen provinsi itu yang akan berlaga di PON XX Papua 2021 bisa pulang dengan membawa medali emas.
Hal itu diungkapkan Atalia yang akrab disapa Bu Cinta itu saat meninjau persiapan sekaligus memberikan motivasi bagi para atlet Jabar yang akan berlaga di PON Papua.
"Saya apresiasi kerja keras luar biasa. Saya hari ini melihat latihan atlet Jawa Barat untuk memastikan kesiapan kalian dari mulai sebelum berangkat, saat di sana sampai kembali. Mudah-mudahan bisa membawa emas," ujar Bu Cinta, dikutip dari Antara, Rabu (22/9/2021).
Atalia melihat proses latihan dan sempat bercengkerama dengan beberapa atlet dari cabang olahraga, seperti anggar, karate, pencak silat, dan voli putri.
Menurut Atalia, kunjungannya ke GOR Pajajaran sebagai pendamping kontingen untuk memberikan semangat kepada para atlet secara langsung sekaligus memastikan persiapan kontingen, baik teknis maupun nonteknis.
Pemda Provinsi Jabar ingin seluruh atlet yang berasal dari kabupaten/kota ini fokus memberikan yang terbaik sesuai dengan target yang sudah ditentukan sebelumnya.
Pada PON Papua, misi Jabar adalah mempertahankan gelar juara umum yang diraih pada PON 2016 di Bandung.
Atalia menitipkan pesan agar para atlet bisa menyiapkan dan menjaga kondisi dari mulai fisik hingga mental. Apalagi, cuaca yang ada di venue PON Papua sangat berbeda dengan di Bandung.
Atalia juga meminta kepada para atlet untuk disiplin dan tidak lupa untuk selalu mengikuti instruksi para pelatih masing-masing demi bisa membawa pulang medali emas.
Baca Juga: PON Papua: Gubernur Kepri Janjikan Bonus Rp350 juta bagi Atlet Peraih Emas
"Kondisi lahir batin harus disiapkan, cuaca agak berbeda. Saya titipkan semangat, pastikan bahwa mengikuti instruksi pelatih," kata Atalia.
Berita Terkait
-
Pabrik Aqua Disidak KDM: Dituduh Penyebab Banjir, Padahal Dulu Dapat Penghargaan Ridwan Kami
-
Babak Baru Kasus Ridwan Kamil, Lisa Mariana Singgung Hasil Tes DNA dan Bukti Tambahan
-
Bernapas Lega, Lisa Mariana Lolos dari Penahanan Usai Jadi Tersangka Kasus Ridwan Kamil
-
Lisa Mariana Sumringah Tak Ditahan Polisi Usai Diperiksa Sebagai Tersangka: Aku Bisa Beraktivitas!
-
6 Jam Diperiksa, Tersangka Lisa Mariana Dicecar 44 Pertanyaan di Laporan Ridwan Kamil
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
Dugaan Korupsi Anggaran 2025, Wakil Wali Kota Bandung Dicegah ke Luar Negeri?
-
Viral Detik-Detik Polisi Kepung Simpang Bappenda! Puluhan Motor Balap Liar Kocar-Kacir di Cibinong
-
Kasus Korupsi Anggaran 2025, Kejaksaan Sita Ponsel-Laptop Usai Periksa Wakil Wali Kota Bandung
-
Jalur Utama Bandung-Cianjur Lumpuh Total! Pohon Tumbang Blokir Akses, Antrean Kendaraan Mengular
-
SK Bisa Dikembalikan! Dedi Mulyadi Tegas Soal Penempatan Kepala Sekolah, Ada Apa?