SuaraJabar.id - Ojat (27), warga Mekarsari, Kota Banjar mengalami musibah ketika melakoni perjalanan dari Ciamis ke rumahnya di Banjar. Sepeda motor Yamaha Mio miliknya tiba-tiba terbakar ketika melewati lingkungan Siluman.
Insiden nahas ini dialami Ojat pada Senin (11/10/2021). Yamaha Mio bernomor polisi Z 4440 YA yang ia kendarai tiba-tiba mengeluarkan api.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjar, Kusnadi, melalui Kepala UPTD Damkar, Aam Amijaya mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada sekitar pukul 16.15 WIB. Lokasinya di Lingkungan Siluman, RT 23, RW 11, Kelurahan Purwaharja.
Saat melintas di lokasi kejadian, sepeda motor yang dikendarai Ojat tiba-tiba mengeluarkan api pada bagian bawah jok sepeda motor. Api kemudian membakar sepeda motor milik korban.
“Korban langsung berhenti dan meminta bantuan warga. Setelah itu dibantu warga api berhasil dipadamkan menggunakan alat seadanya,” kata Aam kepada HR Online-jejaring Suara.com, Senin (11/10/2021).
Lanjutnya, pihaknya belum bisa memastikan asal mula api yang tiba-tiba muncul pada bagian bawah jok sepeda motor tersebut.
Hanya saja dari informasi yang pihaknya terima saat pengendara melintas di lokasi tersebut, sepeda motornya sudah mengeluarkan api.
“Kami tidak bisa memastikan penyebab munculnya api kebakaran itu. Kemungkinan bisa saja itu dari bensin yang meluap dari selang ataupun dari mesin kendaraan ada yang rusak ataupun dari yang lainnya,” ujarnya.
Akibat peristiwa tersebut, kata Aam, bagian bodi bagian samping sepeda motor milik korban hangus terbakar.
Baca Juga: Sumur Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Meledak, Polisi Masih Berupaya Padamkan Api
Selain itu, diperkirakan korban sepeda motor terbakar di Kota Banjar tersebut mengalami kerugian sekitar Rp 3 juta.
Saat ini, lanjutnya, sepeda motor milik korban sudah diantar menggunakan mobil Petugas BPBD Kota Banjar ke rumah korban.
“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Hanya saja bagian body samping sepeda motor hangus karena terbakar,” katanya.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Motor Bekas Untuk Ibu-Ibu Belanja ke Pasar, Harga di Bawah 5 Jutaan
-
Berkaca dari Insiden Wuling Air Ev Terbakar di Bandung, Begini 10 Cara Merawat Mobil Listrik
-
Belajar dari Kasus Wuling Air EV di Bandung, Waspadai 7 Penyebab Mobil Listrik Terbakar Mendadak
-
APAR Jadi Fitur Standar di Mobil Listrik, Pahami Cara Menggunakannya
-
Mobil Listrik Terbakar di Jalan? Ini Langkah yang Wajib Dilakukan
Terpopuler
- 6 Rekomendasi Mobil Bekas Suzuki Dibawah Rp 100 Juta: Irit, Murah, Interior Berkelas
- 6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
- 5 Serum Viva untuk Flek Hitam Usia 40 Tahun Keatas, Hempaskan Penuaan Dini
- Klub Presiden Prabowo Subianto Garudayaksa FC Mau Rekrut Thom Haye?
- 10 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga untuk 8 Penumpang: Murah, Nyaman, Irit
Pilihan
-
Blak-blakan! Jokowi Ungkap Tujuan Perubahan Lambang PSI dari Mawar ke Gajah
-
Catut RANS Entertainment, Penipuan Bisnis Kecantikan di Pekanbaru Rugikan Rp6,8 Miliar
-
Baru Dilantik Kurang dari Dua Bulan, Bos Pajak Sudah Pecat 7 Pegawai
-
Sah! Pemerintah Mulai Pungut Pajak dari Pedagang E-commerce
-
Sri Mulyani Mulai Sasar Makanan Ringan Bernatrium, Siap-siap Kena Cukai!
Terkini
-
Bukan Sekadar Koperasi Biasa, Hambalang Berpotensi Jadi Pusat KDMP Tingkat Jawa Barat
-
Gebyar Sepak Bola Jabar! Dedi Mulyadi & Erick Thohir Rencanakan Liga 4 dan SSB Raksasa
-
Siswa SMAN 1 Bandung Tak Kebagian Meja, Dedi Mulyadi: Saya Beliin Pakai Uang Pribadi
-
Dari Kandungan Dijual ke Singapura? Polda Jabar Bongkar Sindikat Keji Perdagangan Bayi
-
Ingin Ganti Nama di KTP dan Akta Kelahiran? Ternyata Tak Cukup ke Dukcapil, Wajib Lewat Jalur Ini!