SuaraJabar.id - Polres Cirebon, jawa Barat membenarkan jika Yana Supriatna, yang sebelumnya dilaporkan hilang di Cadas Pangeran telah ditemukan di Cirebon pada Kamis (18/11/2021).
"Sudah ditemukan," kata Kasubag Humas Polres Sumedang, AKP Dedi, saat dihubungi via ponselnya, Kamis (18/11/2021) malam.
Kata Dedi, Yana ditemukan dalam kondisi sehat. Saat ini, Yana tengah perjalan kembali Sumedang. Ia ditemukan oleh tim Buser Satreskrim Polres Sumedang.
"Dalam kondisi sehat. Ia ditemukan oleh tim Buser Polres Sumedang," ucapnya.
Baca Juga: Hilang Misterius di Cadas Pangeran Sumedang, Yana Dikabarkan Ditemukan di Cirebon
Disinggung soal keberadaan Yana di Cirebon, Dedi belum dapat menjelaskan hal tersebut, karena Yana pun belum dimintai keterangan atas pelariannya tersebut.
"Belum diketahui motifnya. Belum diperiksa juga kan," ucap Dedi.
Sebelumnya diberitakan, Tim SAR gabungan melibatkan anjing pelacak dan alhi spiritual di wilayah setempat dalam kegiatan pencarian warga yang hilang di kawasan Jalan Cadas Pangeran, pada Kamis (18/11/2021).
Pria yang hilang misterius tersebut bernama Yana Supriatna. Dari informasi Yana merupakan Warga Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan.
"Hari ini hari kedua pencarian, tim gabungan masih melakukan penyusuran," kata AKP Dedi, Kasubaghumas Polres Sumedang, saat dihubungi, Kamis (18/11/2021).
Baca Juga: Viral Pria Sumedang Hilang Misterius, Muncul Kabar Sengaja Menghilang Hindari Hutang
Dedi mengatakan, dalam pencarian tim anjing pelacak pun diturunkan. Selain mengandalkan tim lapangan, pihaknya tengah melakukan upaya pencarian sinyal ponsel, yang dipegang Yana.
Berita Terkait
-
Viral! Pria Cabuli Remaja di CSB Mall Cirebon, Sempat Diamuk Massa
-
Bocah Kiano Hilang Usai Salat Maghrib, Keluarga Sudah Lapor Polisi Tapi Belum Ditemukan
-
PHK Massal usai Mogok Kerja: Hak Bersuara atau Jalan Menuju Pengangguran?
-
Grebeg Syawal Hingga Ziarah, Mengungkap 5 Tradisi Lebaran Istimewa di Cirebon
-
Tingginya Perceraian di Cirebon, Menteri Arifah Khawatirkan Luka Sosial bagi Perempuan dan Anak
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura