SuaraJabar.id - Kurangi kepadatan di kawasan wisata Pantai Palabuhanratu, polisi bakal memberlakukan ganjil genap di jalur wisata di daerah itu.
Ganjil genap bakal dilaksanakan pada Sabtu (11/12/2021) dan Minggu (12/12/2021).
Humas Polres Sukabumi Ipda Aah Saepul Rohman menuturkan, aturan Ganjil Genap pada tanggal 11 dan 12 Desember itu masih merupakan tahap sosialisasi.
Adapun hasil dari sosialisasi tersebut akan dievaluasi serta ditindaklanjuti mengingat beberapa minggu lagi menghadapi Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Baca Juga: 40 Ucapan Selamat Tahun Baru 2022 dalam Bahasa Inggris Beserta Terjemahannya
Menurut Aah, pelaksanaan Ganjil Genap ini sama seperti pada umumnya yaitu angka paling terakhir pada Tanda Nomor Kendaraan Bermotor atau pelat nomor.
Pada saat tanggal genap maka yang boleh melintas hanya kendaraan dengan angka paling terakhir pada TNKB genap. Kemudian pada saat tanggal ganjil maka kendaraan yang boleh melintas hanya kendaraan dengan angka paling terakhir TNKB ganjil.
Aah menegaskan, aturan Ganjil Genap pada tanggal 11 dan 12 itu hanya untuk kendaraan yang masuk ke jalur wisata Palabuhanratu.
"Diberlakukannya untuk (kendaraan) yang masuk (ke jalur wisata). Yang keluar (jalur wisata) gak diberlakukan," kata Aah, Kamis (9/12/2021).
Tujuan dari Ganjil Genap ini untuk mengurangi kepadatan serta kerumunan di kawasan wisata di Palabuhanratu.
"Yang masuk ke kawasan wisata minggu ini kita coba terapkan uji coba (ganjil genap). Nanti hasilnya kita evaluasi sejauh mana efektivitasnya," imbuh Aah.
Baca Juga: Dear Wisatawan, Malam Tahun Baru Puncak Bogor Bakal Ditutup Total, Ini Penjelasan Polisi
Aah menuturkan, pada saat pelaksanaan Ganjil Genap itu akan didirikan pos di daerah Gunungbutak. Sehingga akan terpantau kendaraan yang masuk ke daerah wisata Palabuhanratu.
Berita Terkait
-
Gelar Jajarans, Nagita Slavina Hadirkan Makanan khas Indonesia hingga Mancanegara
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
-
Pemerintah Tetapkan Libur Natal 25-26 Desember, Kapan Harga Tiket Pesawat Turun?
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024