Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Sabtu, 22 Januari 2022 | 16:05 WIB
Pelaku vandalisme di Jalan Siliwangi, Kota Bandung tertangkap kamera CCTV. [Ayobandung.com]

Menanggapi kasus vandalisme yang terjadi di lingkungannya, Kepala Camat Coblong, Krinda Hamidi Praja berterima kasih atas bantuan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, masyarakat, dan pihak kepolisian yang sudah berupaya menemukan pelaku vandalisme.

"Sampai ada sayembaranya. Dan Alhamdulillah setelah polisi melacak keberadaan pelaku ini, akhirnya bisa tertangkap juga," ujar Krinda.

Meski semua orang geram dengan aksi vandalisme para pelaku, Krinda berharap, pelaku tetap menjalani hukuman sesuai dengan peraturan yang berlaku.

"Sudah ada dua daerah yang dicoret-coret fasilitasnya, yakni di Cikapayang dan Babakan Siliwangi. Bandung ini dijaganya oleh kita-kita juga. Kita, kan, inginnya Bandung itu aman, tenteram, dan indah. Ya, semoga jadi ada efek jeranya untuk para pelaku," ujarnya mengenai pelaku vandalisme Babakan Siliwangi.

Baca Juga: Viral Perempuan Paruh Baya Labrak Suami dan Selingkuhannya, Netizen Kebayang Serial Layangan Putus Versi Tua

Load More