SuaraJabar.id - Keluarga Lintang Ardheliza Ahdiaty telah melakukan berbagai upaya untuk mencari Lintang yang hilang kontak sejak 28 Januari 2022.
Perwakilan keluarga Lintang, Insan Khaerul mengatakan, pihak keluarga sudah melakukan beberapa cara untuk mencari Lintang yang berstatus sebagai Mahasiswi Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung itu.
Pihak keluarga juga sudah membuat laporan ke Polsek Bojongloa Kidul, sampai hari ini pihak keluarga belum mendapatkan informasi lebih lanjut. Keluarga juga sudah berupaya mencari petunjuk ke cenayang.
"Teman-temannya sudah tracking ke kosan. Orang terdekat sudah dilacak semua," katanya kepada Suara.com, Minggu (6/2/2022).
Baca Juga: BREAKING NEWS: Jabodetabek, Bandung Raya, DIY, dan Bali Naik Status PPKM Level 3
"Keluarga sampai nanya ke orang pintar mencari hingga ke Garut, ke Tasikmalaya, Cianjur, tapi belum ada titik terang," katanya lagi.
Sepengetahuan Insan, Lintang termasuk orang yang tertutup. Tak banyak cerita kepada keluarga. Sebabnya, pihak keluarga tak tahu pasti apakah Lintang memiliki masalah di rumah atau di luar rumah.
"Berangkat dari rumah tidak terlihat bawa barang banyak, hanya setelan biasa untuk kuliah malah pakai tas kecil," katanya.
Insan sempat tahu bahwa Lintang pernah mengeluh soal kuliah. Ia sempat ingin berhenti dan lanjut bekerja. Pihak keluarga sempat menanyakan kondisi perkuliahan Lintang, tapi menurut teman se-jurusan juga pihak kampus, selama ini kuliahnya aman-aman saja.
"Keluarga bingung. Apakah kabur atau hilang, atau penculikan, kami belum tahu," katanya.
Sebelumnya diberitakan, seorang mahasiswi Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, Lintang Ardheliza Ahdiaty dilaporkan hilang sejak 10 hari lalu, tepatnya Jumat, 28 Januari 2022. Siang itu Lintang berangkat ke kampus menyewa ojek online, hendak membayar tagihan semesternya.
Mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan 2019 itu membawa uang sekitar Rp 4 juta rupiah. Hasil penelusuran pihak keluarga melalui riwayat perjalanan ojek online, Lintang memang sudah sampai ke kampus.
Namun, menurut keterangan yang didapat dari pihak kampus, Lintang belum sempat membayarkan uang kuliahnya.
"Dari kampus sudah hilang jejak. Handphone sudah tidak aktif," kata perwakilan keluarga, Insan Khaerul kepada suara.com, Minggu (6/2/2022).
Pihak keluarga sudah menelusuri jejak Lintang lewat teman-teman terdekat, hasilnya masih nihil. Semua teman kampus atau di luar kampus yang ditanyai mengaku tak mengetahui keberadaan Lintang.
Teman-teman Lintang pun akhirnya turut membantu mencari keberadaan Lintang, di antaranya membuat poster berita kehilangan yang kemudian disebar lewat media sosial.
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Lega, Laga Lawan Bali United di BRI Liga 1 Ditunda PT LIB
-
Bandung Barat Minim Bioskop, Keluhan Raffi Ahmad Didengar Pemerintah!
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024