SuaraJabar.id - Seorang begal bersenjata tajam jenis ceurit di Kota Sukabumi berhasil diciduk warga pada Kamis (7/4/2022) malam.
Video penangkapan begal itu tersebar ke jejaring media sosial dan menjadi viral. Dalam video terlihat, seorang pria tak berkutik dibekuk warga yang menyebutnya begal.
MR (20 tahun) warga yang ikut mengejar dan menangkap pria tersebut menceritakan kronologinya. Menurut MT, kejadiannya Kamis malam, 7 April 2022 sekitar pukul 19.00 WIB di jalan raya Subangjaya RT 03/06, Kelurahan Subangjaya, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi.
Saat itu MR hendak pulang menuju rumahnya. Di Jalan Prana (Depan SMK Pasim) ia mendengar teriakan Begal dari pengendara motor Honda Vario, sambil mengejar motor lainnya (Honda Scoopy) yang dikendarai dua orang berboncengan.
"Mendengar teriakan begal, reflek saya ikut mengejar. Pas di tanjakan tangkil, yang dikejar itu orang yang di belakangnya nyabet-nyabet celurit (mengibaskan celurit)," ujar MR saat dihubungi Jumat (8/4/2022).
MR berhasil menendang bagian belakang kendaraan diduga Begal itu di Jalan Ciaul Pasir Subangjaya tepatnya depan PAUD Nurul Fazri. "Pas depan Paud itu truk. Mungkin kaget mereka ke kiri karena mepet pembatas, saat motor mereka pelan, saya tendang," sambung MR.
Setelah motor yang dikejar terjatuh, orang yang mengejar dari awal langsung turun dan menangkap pria yang dibonceng, yang sempat menyabetkan-menyabetkan clurit selama kejaran-kejaran berlangsung.
"Yang satunya kabur pakai motor. Saya bantuin meringkus yang dibonceng karena dia bawa senjata tajam celurit," katanya.
Tak lama, warga sekitar berdatangan dan ikut membantu mengamankan pria yang berhasil tertangkap. "Sekitar pukul 20.00 WIB, ada warga yang bawa mobil dan langsung mengantarkan orang yang bawa celurit itu ke Polsek Cikole," jelas MR.
Baca Juga: Aksi Anak Lelaki Miringkan Mesin Capit Boneka Berakhir Musibah, Warganet: Frustasi
Penyerahan pria yang diduga Begal ini dibenarkan oleh Kapolsek Cikole Kompol Nanang R Subarna. Namun pihak kepolisian belum memberikan penjelasan lebih banyak karena langsung melakukan penyelidikan.
"Ya, yang ditangkap warga di Subangjaya itu sekarang diamankan di Kantor," singkat Kapolsek Cikole, Kompol Nanang R Subarna.
Berita Terkait
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham