SuaraJabar.id - Dinas Perhubungan Kota Cimahi memetakan sejumlah titik rawan kemacetan saat mudik lebaran tahun ini di Kota Cimahi. Selain jalur mudik, ada juga jalan pusat perbelanjaan yang berpotensi akan mengalami kemacetan.
Seperti diketahui, Kota Cimahi sendiri merupakan jalur perlintasan pemudik dari arah Cianjur, Purwakarta dan Bandung Barat yang mengarah ke wilayah Priangan Timur. Khususnya pemudik yang menggunakan sepeda motor.
"Kita sudah petakan jalur mana saja yang berpotensi akan mengalami kemacetan. Termasuk di jalur mudik," kata Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Cimahi, Nur Effendi saat ditemui di Pos Pengamanan Alun-alun Cimahi pada Selasa (26/4/2022).
Titik jalur yang berpotensi mengalami kemacetan dimulai dari jalur mudik di Jalan Jenderal Amir Machmud. Kemudian jalan yang terdapat pusat perbelanjaan seperti Jalan Gandawijaya dan kawasan Cimindi hingga Jalan Kerkof.
Baca Juga: Jelang Libur Lebaran 2022, Arus Kendaraan Pemudik di Pintu Tol Boyolali Mulai Meningkat
"Kita tetap siagakan petugas. Ada juga dari unsur kepolisian dan stakeholder lainnya," ujar Nur Effendi.
Untuk mengantisipasi kemacetan di pusat perbelanjaan, pihaknya juga sudah menyiapkan kantung parkir. Seperti di kawasan Gandawijaya masyarakat bisa memanfaatkan area parkir di Cimahi Mall.
"Kita siapkan juga mobil derek untuk antisipasi apabila nanti ada kendaraan yang mogok," tuturnya.
Berikut Titik-titik Potensi Rawan Kemacetan di Kota Cimahi Saat Arus Mudik
1. Simpang Sangkuriang
2. Simpang Usman Dhomiri
3. Simpang Pojok
4. Simpang Kolonel Masturi
5. Simpang Babakan
6. Simpang Cihanjuang
7. Simpang Kebon Kopi
8. Jalan Kerkof Borma
9. Simpang Kolonel Masturi (Citeureup)
10. Simpang Rd. Demang Harjdakusumah
Baca Juga: Isi Mobil saat Mudik Ini Bikin Melongo, Warganet: Bikin Kangen Zaman Bocil Dulu
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Angkasa Pura Indonesia Layani 10,67 Juta Penumpang Pesawat Selama Mudik Lebaran
-
Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!
-
KAI Beberkan 10 Relasi Kereta Api yang Angkut Penumpang Paling Banyak Selama Lebaran
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Kang Dedi Mulyadi Contek Gaya Prabowo, Sapa Warga Cianjur dari Atas Kap Mobil
Tag
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional