SuaraJabar.id - Persib Bandung berhasil merebut tiga poin penuh usai menumbangkan Persebaya Surabaya dengan skor akhir 3-1 dalam laga Grup C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (17/6/2022) malam.
Dengan tambahan tiga poin, Persib yang kini mengantongi empat poin dari dua pertandingan kini beranjak ke puncak klasemen sementara Grup C.
Persebaya unggul lebih dulu lewat tendangan penalti Leo Lelis. Namun Persib berhasil menyamakan kedudukan lewat tandukan Viktor Igbonefo.
Tak lama berselang, Nick Kuipers menambah keunggulan Persib lewat tandukan kepalanya usai menerima umpan dari servis Ezra Walian.
Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2022: Bungkam Persebaya di GBLA, Persib Bandung Puncaki Grup C
Hingga babak pertama selesai, skor bertahan 2-1 untuk keunggulan Persib. Jelang laga usai, Ciro Alves menambah keunggulan dan pertandingan pun berakhir dengan skor 3-1.
Persib Bandung langsung menebar ancaman di awal laga. Bergerak di sisi kanan lapangan, Beckham Putra melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti namun bola masih melebar tipis dari tiang gawang.
Di menit ke-8, tendangan keras Febri Hariyadi dari luar kotak penalti nyaris mengubah papan skor seandainya bola tidak melayang tipis di atas mistar.
Pergerakan Ciro Alves di sisi kiri sempat membuat panik para pemain Persebaya. Melewati tiga pemain, Ciro berhasil menusuk ke kotak penalti.
Akan tetapi sebelumnya melepaskan tendangan pemain anyar Persib Bandung itu terjatuh.
Baca Juga: Hadapi Barito Putera, Persija Jakarta Andalkan Pemain Muda
Persebaya langsung melancarkan serangan balik. Serangan tersebut pun berbuah peluang emas setelah Supriadi dijatuhkan Igbonefo di kotak terlarang. Wasit menunjuk titik penalti.
Berita Terkait
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Profil Hery Fatah, Legenda Persib Bandung Era-70an Meninggal Dunia
-
Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
-
Performa Gemilang Rayhan Hannan, Kode Keras untuk Gerald Vanenburg?
Tag
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional