Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Sabtu, 30 Juli 2022 | 12:30 WIB
Keramat Singapura yang Disebut Pernah Disinggahi Prabu Siliwangi di Kampung Singapura, Desa Sumurbandung, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat. (Suara.com/Ferry Bangkit)

Prabu Siliwangi disebut dulunya pernah singgah di Kampung Singapura. Ia mendapat penjagaan dari sejumlah sosok seperti Mbah Cinta Larang, Mbah Konca Larang, Mbah Tanurasa, Eyang Pamili, Eyang Raja Kulina serta Pangeran Raja Anoman.

Tempat yang konon katanya pernah disinggahi Prabu Siliwangi itu kini diabadikan menjadi sebuah petilasan yang dinamakan Keramat Singapura.

"Konon katanya dulunga Kampung Singapura jadi tempat persinggahan Prabu Siliwangi. Jadi Kampung ini ada hubungannya sama Prabu Siliwangi," ujar Guna.

Di lokasi Keramat Singapura, setiap tanggal 14 Maulud selalu diadakan upacara ritual, dengan menyajikan nasi bungkus berisi telur didoakan sebagai penolak bala. Ritual tersebut, dulu, selalu diikuti juga oleh orang-orang dari daerah luar.

Baca Juga: Ada Jejak Prabu Siliwangi dan Kesaktian Nyi Rambut Kasih di Penyatuan Tanah dan Air di Titik Nol Kilometer IKN

Namun sayangnya tradisi itu kini terhenti lantaran kurangnya dukungan dari pemerintah. Ke depan, Guna berencana berkoordinasi dengan para tokoh agama, tokoh masyarakat hingga tokoh pemuda untuk memulai kembali tradisi tersebut.

Selain di Keramat Singapura, di sekitar Kampung Singapura juga terdapat bukit yang dinamakan Gawir Lembang. Di sekitar Gawir Lembang itu ada lubang. Di lubang tersebut disebutkan orang-orang tertentu bisa melihat harimau.

Kondisi geografis Kampung Singapura berupa lembah dan bukit, yang masih banyak dijumpai lahan pertanian. Tak heran mayoritas penduduk di kampung tersebut berprofesi sebagai petani.

Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki

Baca Juga: Hijrah dari Banten, Abah Kecrik Pilih Jadi Kuncen Petilasan Prabu Siliwangi di Gunung Hejo

Load More