SuaraJabar.id - Wali Kota Cirebon, Jawa Barat Nashrudin Azis mengatakan akan memberikan penghargaan bagi semua orang yang mampu mengendalikan sampah, dari hulu hingga hilir, agar permasalahan sampah bisa teratasi.
"Kami akan memberikan reward bagi yang bisa melakukan pengendalian sampah," kata Azis di Cirebon, Rabu (10/8/2022).
Menurut Azis, permasalahan sampah di Kota Cirebon memang belum bisa dikatakan baik, karena masih perlu terus diperbaiki, agar dapat menjadi lebih baik lagi.
Karena kata Azis, sampah perlu diatasi dengan maksimal, dan jangan sampai anak cucu nantinya mewarisi sampah yang tidak dikelola dengan baik.
Untuk itu Azis, mengatakan akan memberikan penghargaan bagi siapa saja yang mampu mengelola sampah dengan baik, mulai dari hulu hingga hilir.
"Kalau sampah tidak dikelola dengan baik, maka akan menjadi warisan yang tidak baik bagi anak cucu kelak," ujarnya.
Azis menambahkan penanganan sampah juga membutuhkan sinergi yang selaras dalam mengatasinya.
Azis menjelaskan, satu dari banyak upaya pihaknya untuk menangani sampah dalam rangka menjaga keseimbangan lingkungan, yaitu dengan program bank sampah.
Bukan hanya itu, regulasi daerah berupa perda juga sudah tersedia. Di dalamnya mengatur sanksi bagi siapa saja yang membuang sampah sembarangan.
Baca Juga: Warga Kabupaten Toba Antusias Beli Sembako Bayar Pakai Sampah
"Masyarakat harus lebih peduli dan menyadari bahwa sampah adalah persoalan yang harus diselesaikan bersama-sama," tuturnya.
Azis juga akan mengatur kembali regulasi terkait penanganan sampah, karena sampai saat ini belum dilakukan dengan baik, padahal itu sangat penting
"Kami mencoba kembali mengatur regulasi terkait penanganan sampah, khususnya dari hulunya," katanya. [Antara]
Berita Terkait
-
Gunung Sampah Kembali Muncul di Tangsel, Ini 6 Fakta Terbarunya
-
Akselerasi Ekonomi Hijau, Wali Kota Tangsel Pacu 100 Hari Pembenahan Sampah Terintegrasi
-
Serang Setop Kiriman Ratusan Ton Sampah dari Tangsel, Ada Apa?
-
Gunungan Sampah di Ciputat Muncul Lagi, Bikin Macet Parah, Bau Busuk Menyerang
-
Pemkab Cirebon Bakal Ganti Sawit yang Terlanjur Ditanam dengan Mangga Gedong Gincu, Ini Alasannya
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Masjid Raya Bandung Tak Lagi Jadi Aset Pemprov Jabar? Dedi Mulyadi: Tak Boleh Dibiayai APBD
-
Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet yang Sukses di SEA Games 2025
-
Rudy Susmanto Minta Anggaran 2026 Kabupaten Bogor Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
-
Warisan Utang Rp621 Miliar Hantui Jabar, Dedi Mulyadi Sebut Ruang Fiskal 2026 Terpukul Telak
-
Densus 88 Temukan 70 Anak Terpapar Konten Kekerasan, Jabar dan Jakarta Jadi Wilayah Terbanyak