SuaraJabar.id - Curhat seorang wanita yang hamil dengan pria yang telah menikah tengah menjadi sorotan dan pembicaraan hangat.
Cerita tersebut menjadi viral usai diunggah oleh si wanita sebagai sender melalui akun @convomf di jejaring media sosial Twitter.
Melalui cuitan tersebut, sender mengaku dirinya berhubungan badan dengan seorang pria.
Akan tetapi, tak ada hubungan terikat di antara keduanya meskipun diakui saling sayang. Hingga akhirnya, sender hamil dengan si pria tersebut.
Baca Juga: Dokter Temukan Benda Asing di Rahim Wanita Ini, Ternyata Peninggalan dari Aborsi 20 Tahun Lalu
"Sebelumnya aku tahu aku salah banget di sini aku sadar dan setelah HS (having sex) aku telat haid dan dia belikan aku test pack ternyata garis 2," tulis sender dikutip SuaraJabar.id, Selasa (16/08/2022).
Hal yang mengagetkan sender adalah selama ini dia tak tahu bahwa pria yang selalu bersamanya itu telah menikah dan menjadi suami orang.
"Dan aku baru tahu ternyata dia sudah nikah siri 2 bulan lalu. Kami berhubungan deket udah hampir 2 tahun dan HS itu sebulan lalu," lanjutnya menambahkan.
Sender mengungkapkan bahwa kini dirinya tengah dilema dan kebingungan.
Dia mengaku ingin memberitahu ke istri siri, tetapi pria itu justru memintanya untuk aborsi.
Baca Juga: Google Akan Hapus Data Kunjungan ke Klinik Aborsi dari Riwayat Lokasi
"Dia minta aku aborsi dan dia belikan segala macam jamu dan obat untuk aku biar aku cepet haid," tuturnya.
Padahal, sender berencana untuk mempertahankan kandungann hingga melahirkan untuk menganggung kesalahannya sendiri.
Sayangnya, si pria justru memaksa dan kekeuh untuk aborsi karena tak mau istrinya yang berada di kampung tahu apabila dia menghamili wanita lain.
Sender pun sebenarnya sadar dengan kesalahannya dan meminta warganet untuk tak mengujatnya.
"Aku cuma bingung harus bilang ke istrinya kalau kelakuan suaminya ini nggak baik atau harus aborsi seperti kemauan dia?" tutup sender.
Cuitan itu sontak ramai dibanjiri beragam tanggapan hingga kolom komentar penuh dengan hujatan warganet.
"Udah tahu kalau hs bisa hamil tapi tetep dilakuin, ketol*lan macam apa ini," tulis @ocea****.
"Terserah lu nder mau aborsi atau nggak. Lu yang hamil masa kita yang mikir," imbuh @fadli***.
"Emang sebelum ngelakuin nggak mikir nanti bakalan hamil kah?" timpal @melva***.
"Kasih tahu ortumu, rembukan. Fokus dirimu dan bayi dulu karena masa-masa hamil itu juga tidak mudah apalagi tanpa pendamping. Cepet atau lambat kamu kudu kasih tahu istrinya. Semoga anakmu cowok deh bisa nggak bingung wali buat nikah kalau udah gede," tutur @mutu***.
Sementara warganet lain adapula yang meminta sender untuk tak melakukan aborsi.
Saat artikel ini disusun, cuitan telah mendapatkan lebih dari ribuan tanda suka dan ribuan komentar.
Berita Terkait
-
Jadi Pelakor di Guna-Guna Istri Muda, Carissa Perusset Bikin Geram Penonton
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Apakah Rio Haryanto Mualaf? Ini Agama Calon Suami Athina Papadimitriou Keponakan Sandiaga Uno
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024