SuaraJabar.id - Ngatiyana resmi dilantik sebagai Wali Kota Cimahi definitif di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung pada Selasa (16/8/2022).
Dalam kesempatan itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengingatkan Ngatiyana untuk menjaga integritas.
Ngatiyana menggantikan Ajay M Priatna yang tersandung masalah hukum tindak pidana korupsi akan menghabiskan masa jabatannya sebagai Wali Kota Cimahi hingga 22 Oktober 2022 dan ini artinya Ngatiyana akan menjalankan sisa masa jabatannya selama dua bulan ke depan.
"Yang pertama saya menitipkan untuk menjaga benteng integritas, kedua melayani masyarakat dengan sepenuh hati, dan yang ketiga dengan selalu profesional menghadapi banyak tantangan dan rintangan yang hadir ke Kota Cimahi, dengan melakukan reformasi birokrasi yang tentunya menjadi kebutuhan dalam pengelolaan kota. Dan tentunya terus berupaya untuk mendapatkan rasa simpati dan dukungan dari warga Kota Cimahi," kata Gubernur Ridwan Kamil.
Selain itu, Gubernur Ridwan Kamil juga meminta Ngatiyana untuk mengevaluasi pencapaian-pencapaian yang ditorehkan oleh Pemkot Cimahi selama ini, meningkatkan kinerja serta melakukan percepatan hingga mempersiapkan informasi untuk estafet kepemimpinan sesuai dengan kesepakatan negara ini.
"Kemungkinan November atau September 2024 Pilkada, Artinya selama 2 tahun Kota Cimahi kemungkinan besar akan dipimpin oleh penjabat Wali Kota," katanya.
"Selamat sejarah mencatat Bapak menjadi wali kota definitif kota sehingga seluruh jejak pengabdian akan tercatat dalam sejarah Kota Cimahi. Semoga Allah SWT melindungi langkah-langkah ke depan. Allah SWT memberkahi dan merahmati Kota Cimahi dan tentunya kita bersama-sama bangkit dan tumbuh dan maju lebih melompat," katanya.
Pada kesempatan itu, Gubernur Ridwan Kamil menyebut ada tiga daerah yang masa jabatannya akan selesai tahun ini yakni pertama Kabupaten Bekasi sudah berlangsung dan hari ini adalah Kota Cimahi kemudian Kota Tasikmalaya.
"Kota Cimahi, Wali Kota dilantik sebelumnya sebagai wakil dan sekarang sebagai wali kota sampai Oktober tanggal 22 di Tahun 2022," ujarnya.
Ridwan Kami menuturkan Ngatiyana sudah menjalankan roda pemerintahan Kota Cimahi dan ini artinya menjaga Dinamika Pembangunan Cimahi dengan keputusan-keputusan yang sudah biasa dilakukan.
"Kepada warga teruslah taat pada aturan-aturan mendukung Wali Kota yang sudah definitif dan bangkitkan ekonomi pasca pandemi sehingga Kota Cimahi bisa maju secara dan inspiratif untuk khususnya di Jawa Barat," kata Ridwan Kamil. [Antara]
Tag
Berita Terkait
-
Andrew Jung Tak Menyangka Satu Tim dengan Layvin Kurzawa
-
Marc Klok Siap Buat Layvin Kurzawa Nyaman di Persib Bandung
-
Kiper Persib Teja Paku Alam Perpanjang Rekor Clean Sheet, Emil Audero dan Maarten Paes Wajib Waspada
-
Layvin Kurzawa Debut Saat Persib Lawan Persis? Begini Kata Bojan Hodak
-
Hari Keempat Pencarian korban longsor Cisarua
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 39: Bedah Tuntas Jenis Norma dan Sanksi Pelanggarannya
-
Dedi Mulyadi Bongkar Tambang Pongkor: Gurandil Bertaruh Nyawa, Siapa Bos yang Nikmati Hasilnya?
-
Cuma Modal 5 Juta Bisa Bawa Pulang Toyota? Ini 2 Pilihan Mobil Impian dan Simulasi Cicilannya
-
Update Mencekam Longsor Cisarua: 48 Jenazah Dievakuasi, 33 Warga Masih Hilang
-
Warga Sakit Harus 'Numpang' ke Tangerang, Ketua DPRD Desak Pemkab Bogor Bangun RS Baru