SuaraJabar.id - Paguyuban Sunda Pangumbaraan (Perantau) memberikan dukungan pada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk mencalonkan diri menjadi presiden pada Pilpres 2024.
Dukungan itu disampaikan Paguyuban Sunda Pangumbaraan pada kegiatan silaturahmi mereka di Gedung Merdeka, Minggu (21/8/2022).
"Memang barusan ada dukungan untuk 2024 dari Forum Sunda Ngahiji ke saya. Saya ucapkan terima kasih. Tentu hal ini bagian aspirasi bawah bukan rekyasa atas dan akan menjadi ikhtiar untuk membukakan pintu (bakal Capres di 2024)," kata Ridwan Kamil.
Sebab adanya dukungan tersebut, Emil mengaku akan lebih memantapkan ikhtiarnya untuk melaju ke tingkat nasional pada Pilpres 2024.
"Insyaallah saya terima dan bismillah. Tapi, bila belum terealisasi, ya tidak ada masalah karena tujuan pembentukan forum ini bukanlah untuk politik," ungkapnya.
Maka dalam kegiatan silaturahmi yang dihadiri oleh masyarakat maupun tokoh Sunda yang saat ini tengah merantau, Emil berharap hal tersebut akan menjadi momentum kebangkitan bagi masyarakat Sunda.
"Jadi bukan hanya ada di Jabar, tapi Nusantara dan dunia juga. Saya juga dapat titipan agar diadakan kegiatan rutin sehingga bisa membentuk sebuah narasi bahwa kami juga miliki kepedulian terhadap masalah nasional," imbuhnya.
Di tempat yang sama, Ketua Pelaksana Silaturahim Paguyuban Sunda Pangumbaraan, Noery Ispandji Firman mengatakan pembentukan paguyuban ini berawal dari ramainya kasus Arteria Dahlan yang sempat menyinggung perasaan masyarakat Sunda.
Sehingga dengan adanya hal tersebut, Noery mengaku pihaknya langsung membuat wadah untuk menjadikan kekuatan masyarakat Sunda.
Baca Juga: Elit PDIP Bakal Bertemu Surya Paloh di NasDem Tower, Ini yang Dibahas
"Saya dan kawan-kawan memiliki ide bagaimana membuat forum dari semua elemen bersatu Sunda Ngahiji. Pertama diadakan pertemuan di tempat Laksamana Ade di Batujajar, Bandung Barat. Lalu, berkembang ke teman-teman pangumbaraan pandangan mereka terhadap keyakinan mereka terhadap rasa was-was pada Sunda," katanya
Maka dari itu, agar hal tersebut dapat terealisasi lebih lanjut ia mengungkapkan bahwa harus adanya pemimpin nasional yang berasal dari tanah Sunda. Dalam hal ini ia menuturkan bahwa Ridwan Kamil yang dinilai sangat cocok.
"Bagi kami Kang Emil ini sosok yang menyejukkan dan bisa membuat nyaman (masyarakat)," terangnya.
Berita Terkait
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Absen Latihan, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Terkini Beckham Putra dan Marc Klok
-
Alfeandra Dewangga Tak Anggap Enteng Persis Meski Posisi Jomplang di Klasemen
-
Di Balik Duka Longsor Bandung Barat, Adakah Dosa Pembangunan yang Diabaikan Pemerintah?
-
Bojan Hodak ke Layvin Kurzawa dan Dion Markx: Tak Bisa Hanya Datang Terus Main
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Gaji UMR Tetap Bisa Punya Mobil! 4 Rekomendasi Mobil Bekas Irit dan Ramah Saku
-
Cuaca Ekstrem Mengancam! Pencarian Korban Longsor Cisarua Terpaksa Dihentikan Sementara
-
17 Alat Berat Dikerahkan Cari 32 Korban Longsor Cisarua, Tim SAR Tembus Kabut Tebal
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 39: Bedah Tuntas Jenis Norma dan Sanksi Pelanggarannya
-
Dedi Mulyadi Bongkar Tambang Pongkor: Gurandil Bertaruh Nyawa, Siapa Bos yang Nikmati Hasilnya?