SuaraJabar.id - Bali United berhasil membungkam Persib Bandung di kandangnya sendiri dalam lanjutan laga Liga 1 musim ini yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Selasa (23/8/2022).
Pelatih Bali United Stefano Cugurra Teco mengatakan strategi serangan balik menjadi kunci untuk bisa memenangkan pertandingan menghadapi Persib.
Menurutnya ia menggunakan strategi dengan bermain lebih aman sejak awal-awal laga. Namun ketika telah unggul, menurutnya Bali tetap bermain bertahan dan mengandalkan serangan balik.
"Persib pasang banyak pemain di depan untuk bisa cetak gol, tapi kita tetap main serangan balik kita berhasil menang," kata Teco.
Baca Juga: Shin Tae-yong Pamer Foto Bareng Luna Maya Malah Dilapori Netizen Soal Nadeo dan Kambuaya Berantem
Bali berhasil menaklukkan Persib meski bermain sebagai tim tamu dengan skor 3-2. Bali United mencetak tiga gol oleh Jean Mbarga Privat, Ilja Spasojevic, dan M Rahmat, sedangkan Persib mencetak dua gol oleh David Da Silva dan Erwin Ramdani.
Menurutnya laga pun berjalan dengan tensi tinggi karena kedua tim merupakan tim yang berkualitas, dan sempat saling kejar-mengejar untuk menjadi juara pada musim sebelumnya.
"Tensi di pertandingan saya pikir biasa dua tim mau menang. Kita punya cara menang lebih bertahan dan serangan balik, dia punya cara beda," kata Teco.
Sementara itu, penyerang Bali United M Rahmat mengaku bersyukur klubnya yang berjuluk Serdadu Tridatu itu bisa mencuri poin di kandang Persib. Dia pun sempat mencetak gol untuk Bali di menit ke-81, dan membuat Bali menang atas Persib.
"Saya ingin mengatakan Alhamdulilah, kami mendapat tiga poin ini tercapai," kata dia.
Baca Juga: Terkait Sponsor, Persikabo 1973 Tegaskan Kepatuhan pada Regulasi
Dengan kemenangannya atas Persib, kini Bali United berada di peringkat ke-5 klasemen sementara. Sedangkan Persib yang kehilangan tiga poin kini berada di peringkat ke-12 sementara Liga 1 2022/2023. [Antara]
Berita Terkait
-
Hasil Persija vs Semen Padang: Macan Kemayoran Digilas 0-2
-
Gelora Sepak Bola Putri di Tangerang, Eks Bos Persib Lihat Banyak Potensi
-
Klasemen BRI Liga 1 usai Persib Bandung Pesta Gol, PSS Sleman Bakal Terdegradasi?
-
Drama Manahan! Gol Telat Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Taklukkan Persita
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
Tag
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
Terkini
-
Coffee Shop di Solo Ini Sekarang Go Global Berkat BRI, Simak Pengalamannya
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
Malam Kelam Cisujen Sukabumi, Suara Tembakan Renggut Nyawa Petani di Saung Ilalang
-
BRI Pacu UMKM Tumbuh dengan KUR, Fokus Kepada Sektor Pertanian
-
Kamandalu Ashitaba Go Global, BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Jadi Gerbang Pasar Internasional