SuaraJabar.id - Kawanan copet nekat beraksi dalam kunjungan Presiden Joko Widodo ke Pasar Kosambi, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung pada Kamis (13/10/2022). Kawanan copet menggasak empat handphone milik dua jurnalis foto dan dua tentara.
Presiden Jokowi masuk ke area Pasar Kosambi sekira pukul 13.20 WIB. Para warga dan pedagang pun dengan antusias menyambut kedatangan Presiden Jokowi yang didampingi Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Wali Kota Bandung, Yana Mulyana.
Pada kesempatan itu Presiden Jokowi bertujuan untuk menyerahkan sejumlah bantuan sosial bagi para pedagang di Pasar Kosambi, yaitu bantuan tunai sebesar Rp 1,2 juta untuk modal pedagang beserta paket berisi sembako.
Setelah menyapa dan membagikan bantuan bagi pedagang yang ada di bagian luar Pasar Kosambi, Presiden Jokowi pun masuk ke dalam Pasar Kosambi lewat samping kiri tangga utama guna menemui para pedagang.
Baca Juga: Presiden Jokowi Tinjau Proyek Kereta Cepat Jakarta - Bandung di Stasiun Tegalluar
Namun sayang, dalam acara tersebut sindikat copet berhasil menggondol 4 telepon genggam. Adapun yang menjadi korban yakni dua fotografer dan dua tentara harus kehilangan ponsel mereka. Di antaranya yaitu Kavin Faza, fotografer dari AyoBandung dan Samsu dari Inilahkoran.
Kavin Faza menuturkan, kejadian gawainya hilang saat dirinya sedang fokus mengabadikan gambar Presiden Jokowi. Hal tersebut senada dengan Samsu yang juga sedang fokus mengambil gambar.
“HP hilang. Sudah enggak ada sewaktu berdesakan dengan pedagang,” kata Kavin Faza di lokasi, Kamis (13/10/2022).
Ia menuturkan, sebelum bertugas memotret kedatangan Presiden, ponselnya disimpan di saku tas bagian depan.
Namun karena posisinya berada di tengah-tengah kerumunan, pria 27 tahun itu tak sadar saat ponselnya dirogoh pencopet.
Baca Juga: Presiden Jokowi Tinjau Penyaluran BSU di Bandung
“Tadi fokus motret, HP disimpan di saku depan tas jadi enggak sadar waktu diambil,” ujarnya.
Namun, salah satu wartawan berhasil merekam kondisi padatnya warga yang menanti kedatangan Presiden Jokowi di arah tangga utama.
Korban menduga salah seorang pria berjaket hitam, kameja putih, dan bemasker hitam adalah pelakunya. Kasus kehilangan gawai pun tengah ditangani pihak kepolisian setempat.
Berita Terkait
-
Tingkatkan Kompetensi Jurnalis di Indonesia, Dewan Pers Apresiasi BRI Fellowship Journalism 2025
-
Beres Sowan ke Jokowi dan SBY, Prabowo Niat Temui Megawati
-
Daftar Harga HP Infinix Terbaru November 2024, Lengkap Semua Seri!
-
Ogah Bongkar Ulang Capim KPK, Prabowo Ternyata Ikut Pilihan Jokowi
-
Daftar Harga HP Vivo Terbaru November 2024, Paling Murah Mulai dari Rp 1 Jutaan
Tag
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan