SuaraJabar.id - Provinsi Jawa Barat akan menjadi tuan rumah penyelanggaraan Konferensi Internasional Ketua Majelis Permusyawaratan, Dewan Syuro Negara-Negara Anggota Organisasi Kerja Sama Islam, yang akan berlangsung di Gedung Merdeka Kota Bandung, pada 24 hingga 26 Oktober 2022.
Sekretaris Jenderal MPR RI, Ma'ruf Cahyono mengatakan, dipilihnya Jabar, khususnya Kota Bandung sebagai tempat penyelenggaraan konferensi internasional tersebut, karena Bandung memiliki sejarah panjang sebagai tempat kegiatan tingkat internasional, seperti halnya Konferensi Asia Afrika pada tahun 55 lalu.
“Kita ingin forum itu tidak secara historis bisa menjadi semangat, bahwa kesatuan kerjasama negara-negara itu tentu ada pijakan sejarah,” ucap Ma'ruf, dalam JAPRI (Jabar Punya Informasi) Vol. 106, Kamis (20/10/22).
“MPR juga pernah di kantor di Gedung Asia Arika, dulu MPRS. Ini juga bagian yang mengkaitkan mengapa penyelenggaraan MPR dunia juga di Bandung. Oleh karena itulah, pembukaan pelaksanaannya di Gedung Merdeka dan nanti ada prosesi Historical Walk ,” imbuhnya.
Baca Juga: Lampung Tuan Rumah Gelaran Teknologi Tepat Guna Nusantara ke-24
Menurut Ma;aruf, pembukaan kegiatan konferensi yang akan berlangsung di Gedung Merdeka akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo, dan penutupan oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin, serta dihadiri oleh puluhan peserta lebih dari 15 negara.
“Sampai saat ini, baru 15 negara perwakilan MPR yang siap hadir, dari 50 undangan negara dan 2 perwakilan organisasi,” katanya.
Menurut Ma'ruf, Konferensi Internasional MPR tidak akan membahas pembahasan khusus, tetapi akan membahas lebih lanjut tentang forum MPR dalam menghadapi tentangan ke depan, dalam rangka tatanan dunia yang damai dan adil sesuai keinginan sebagian besar negara-negara di dunia.
“Kita baru membicarakan urgensi forum keberadaan, belum ada isu khusus yang menjadi tematik dari pertemuan ini," katanya.
Namun menurut Ma'ruf, orientasi forum ini adalah mewujdukan tatanan dunia yang damai, adil dan memperkuat hubungan antar parlemen yang memang diperlukan untuk menghadapi tantangan kedepan.
Baca Juga: Menpora Harapkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 yang Ramah
“Tentu tiga hal ini adalah prinsip universal, yang saya kira, semua negara-negara dalam konstitusinya memenuhi syarat terwujudnya kondisi itu, termasuk Indonesia, yang tentu ingin mewujudkan dunia sesuai dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945,” jelasnya.
Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Jabar, Dodit Ardian Pancapana mengatakan, Jabar siap mendukung penyelenggaraan Konferensi Internasional MPR.
“Sejak 2 bulan lalu, Wakil Ketua MPR RI Fadel Muhamad dan Hidayat Nur Wahid melakukan pertemuan dan praktik dengan Gubernur Jabar Ridwan Kamil,” kata Dodit.
“Hasilnya disambut baik oleh gubernur, karena beliau menyampaikan bahwa Jabar merupakan salah kota bersejarah. Bagaimana bangsa-bangsa Asia Afrika memerdekakan diri setelah terinspirasi dengan peristiwa Konferensi Asia Afrika tahun 1955, sehingga terus berlanjut hingga saat ini,” tambahnya.
Dodit Jawa Barat siap mendukung kegiatan sesuai yang dibutuhkan oleh MPR, yang membantu pelaksanaan dari panitia utama di Gedung Merdeka.
“Setelah bersepakan ditingkat, kemudian kami di tingkat bawah melakukan persiapan-persiapan sesuai apa yang diminta oleh MPR RI,” ujar Dodit.
Berita Terkait
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
-
Jadi Tuan Rumah HLF-MSP 2024 dan IAF ke-2, Menparekraf: Acara Ini Perkuat Brand Image Indonesia di Afrika
-
Telkom-Neutra DC Gelar Konferensi Internasional dengan Tema "The Other Side of AI
-
Tegas! Kota Brussels Tolak Jadi Tuan Rumah Belgia vs. Israel karena Hal Ini
-
Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Publik Sebut Bisa Buka Peluang Bagus bagi Timnas Indonesia U-16
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024