SuaraJabar.id - Maaike Ira Puspita yang saat ini menjabat sebagai Wakil Sekretaris PSSI menjadi salah satu kandidat Wakil Presiden Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) untuk periode 2022-2026.
Selain terdaftar sebagai calon Wakil Presiden AFF, Maaike juga masuk sebagai kandidat pengisi posisi anggota Dewan Perempuan AFF.
Nantinya Maaike akan bersaing dengan dua kandidat lainnya yakni Francisco Jerónimo, politisi Fretelin yang juga menjabat sebagai ketua umum PSSI-nya Timor Leste, FFTL.
Selain itu ada juga nama Pengiran Haji Matusin bin Pengiran Haji Matasan, Presiden NFABD, PSSI-nya Brunei Darussalam.
Baca Juga: Ivan Jenner dan Justin Hubner Bertemu Iwan Bule
Menurut AFF, pemilihan akan dilakukan pada Kongres AFF di Siem Reap, Kamboja, 14 November 2022.
AFF menjelaskan, proses pengajuan nama-nama kandidat petinggi sudah dimulai sejak pemberitahuan disalurkan ke semua federasi anggota pada 14 Juli 2022.
Proses pendaftaran ditutup pada pukul 17.00, 14 Agustus 2022, sesuai dengan Statuta AFF.
Sebelumnya, Indonesia sudah memiliki perwakilan di jajaran pejabat AFF yakni eks Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria.
Ratu Tisha menjabat Wakil Presiden AFF periode 2019-2023. Dia berstatus sebagai perempuan pertama yang berada di posisi itu.
Baca Juga: Sepakat Surati PSSI, Persebaya dan Persis Solo Ingin Liga Tetap Berlanjut
AFF menjabarkan, untuk pemilihan pada 14 November 2022, posisi Presiden AFF akan diisi satu orang, sementara wakil presiden ada empat, lima orang untuk anggota dewan, satu untuk anggota dewan eksekutif yang mewakili AFF di AFC serta lima orang untuk anggota dewan perempuan AFF.
Berita Terkait
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Bukan Maarten Paes, Siapa Junildo? Kiper Timor Leste Dipilih Jadi Kiper ASEAN All Stars vs MU
-
Komisi X DPR Kaget PSSI Dapat Anggaran Rp199,7 Miliar, Erick Thohir Didesak Bereskan 'Mafia Bola'
-
Buntut Kekalahan Timnas Indonesia U-17, Desakan PSSI Seriusi Kompetisi Usia Muda Menggema
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham