SuaraJabar.id - Satuan Lalu Lintas Polres Cimahi menerapkan rekayasa lalu lintas satu arah (one way) untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan wisatawan yang mengarah ke kawasan wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, pada libur Imlek 2023.
Kepala Satlantas Polres Cimahi AKP Sudirianto mengatakan pihaknya sejak Minggu pagi sudah beberapa kali merekayasa lalu lintas untuk mencegah kepadatan kendaraan.
"Ini sekarang masih berlangsung, sudah empat kali 'one way' ke arah atas (Lembang), kalau ke bawah (Bandung) sudah dua kali," kata Sudirianto di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (22/1/2023) dikutip dari Antara.
Adapun one way diterapkan dari kawasan perbatasan antara Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat, sedangkan kendaraan dari arah atas ditahan di sekitar Grand Hotel Lembang.
Selain itu, menurutnya, polisi mengantisipasi sejumlah titik rawan kepadatan, di antaranya di area wisata Farmhouse, Floating Market, hingga di Pasar Panorama Lembang.
Meski kini sudah mulai padat, ia memprediksi puncak arus wisata di libur panjang Imlek bakal terjadi pada Senin (23/1/2023) pagi karena wisatawan dari luar daerah akan bercampur dengan wisatawan lokal.
Untuk itu, ia mengimbau wisatawan agar mengetahui kondisi arus lalu lintas yang dituju. Selain itu, wisatawan bisa memanfaatkan jalur alternatif menuju kawasan Lembang.
"Kan sekarang sudah ada aplikasi peta daring, bisa dilihat kalau merah berarti padat, kalau hijau lancar," kata dia.
Berita Terkait
-
Tantang Klub Asnawi Mangkualam, Persib Yakin Menang
-
Unggul Quick Count, Jeje Govinda dan Syahnaz Sadiqah 'Rayakan' dengan Makan Pecel Lele Kaki Lima
-
Jeje Govinda Menang atau Kalah Pilkada? Begini Cara Cek Real Count Suami Syahnaz
-
Bojan Hodak Lega, Laga Lawan Bali United di BRI Liga 1 Ditunda PT LIB
-
Bandung Barat Minim Bioskop, Keluhan Raffi Ahmad Didengar Pemerintah!
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
Dedi-Erwan Unggul Quick Count, Anak Bos Persib: Insya Allah Hasil Resmi Tak Beda Jauh dengan Hitung Cepat
-
Ada Potensi Pemungutan Suara Ulang di Karawang dan Sukabumi, Pj Gubernur Jabar: Tunggu Bawaslu
-
Petugas TPS Meninggal Saat Bertugas, Begini Pesan PJ Gubernur Jabar
-
Sabet 73,5 Persen Suara, Rudy-Ade Deklarasikan Kemenangan di Pilkada Kabupaten Bogor
-
Unggul Versi Hitung Cepat, Aep: Ini Kemenangan Masyarakat Karawang