SuaraJabar.id - Tanah longsor terjang area parkir kolam renang yang berlokasi di Kampung Sanding, Kecamatan Paseh, Majalaya, Kabupaten Bandung, Rabu (26/4) sore.
Dari video yang diunggah akun Instagram @infojawabarat terekam detik-detik saat tanah longsor terjang area parkir kolam renang tersebut.
Tergambar gundukan tanah yang longsor dan menerjang sejumlah kendaraan roda empat. Dari informasi unggahan video tersebut disebutkan tidak ada korban jiwa akibat bencana tanah longsor di area parkir kolam renang.
"Dilaporkan beberapa motor tertimbun material longsor. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut," tulis keterangan video yang diunggah akun Info Jawa Barat.
Tidak hanya tanah longsor yang terjang area parkir kolam renang di Kabupaten Bandung, hujan yang mengguyur kota Bandung pada hari ini juga sebabkan genangan air di sejumlah titik.
Pada unggahan akun Instagram @infobandungkota, sejumlah wilayah di kota Bandung tergenang air setelah hujan yang mengguyur pada hari ini.
Sejumlah wilayah di kota Bandung yang terpantau tergenang air akibat hujan pada hari ini antara lain, jalan Burangrang, sekitaran Cikapayang Dago, jalan Cibaduyut, jalan Moh Toha dan jalan Eceng Lengkong.
Pada video yang diunggah akun @infobandungkota tergambar kondisi banjir sebabkan sejumlah kendaraan roda empat dan dua harus menerjang genangan air.
Baca Juga: Rayakan Momen Lebaran dengan Sarung Bugis, Sophia Latjuba Banjir Pujian Dari Netizen
Berita Terkait
-
Girang Dikasih Sembako, Begini Curhatan Emak-emak Korban Banjir di Kebon Pala Lihat Gibran Blusukan
-
Tantang Klub Asnawi Mangkualam, Persib Yakin Menang
-
Unggul Quick Count, Jeje Govinda dan Syahnaz Sadiqah 'Rayakan' dengan Makan Pecel Lele Kaki Lima
-
Jeje Govinda Menang atau Kalah Pilkada? Begini Cara Cek Real Count Suami Syahnaz
-
Kali Ciliwung Meluap, Ratusan Rumah di Kebon Pala Terendam Banjir Setinggi 2,5 Meter
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Dedi-Erwan Unggul Quick Count, Anak Bos Persib: Insya Allah Hasil Resmi Tak Beda Jauh dengan Hitung Cepat
-
Ada Potensi Pemungutan Suara Ulang di Karawang dan Sukabumi, Pj Gubernur Jabar: Tunggu Bawaslu
-
Petugas TPS Meninggal Saat Bertugas, Begini Pesan PJ Gubernur Jabar
-
Sabet 73,5 Persen Suara, Rudy-Ade Deklarasikan Kemenangan di Pilkada Kabupaten Bogor
-
Unggul Versi Hitung Cepat, Aep: Ini Kemenangan Masyarakat Karawang