SuaraJabar.id - Seorang wanita asal Kelurahan Nyomplong, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Jawa Barat dengan inisial DM (28) menjadi korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di Kamboja. Ia dipekerjakan sebagai operator judi online di negara tersebut.
Menurut keterangan dari pihak Dinas Tenaga Kerja Kota Sukabumi, korban awalnya diajak liburan oleh pacarnya ke Kuala Lumpur, Malaysia pada 10 April 2023. DM berangkat dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
DM berangkat menggunakan paspor wisata saat berangkat ke Malaysia. Namun begitu tiba di Malaysia, DM dibujuk pacarnya untuk melanjutkan perjalanan ke Kamboja.
"Ternyata yang bersangkutan (DM) dibujuk oleh pacarnya untuk ke Kamboja, kerja di sana. Kerja sebagai operator yang sekarang lagi marak," kata Abdul Rachman seperti dikutip Sukabumiupdate.com--jaringan Suara.com
DM akhirnya tiba di Kamboja dan bekerja di sebuah perusahaan operator yang bergerak mencari mencari investor ilegal seperti trading dan judi online.
Selama bekerja itu, DM tidak mendapatkan gaji. Ia hanya mendapatkan jatah makan. Selain itu, korban juga dilarang berkomunikasi dengan pihak luar, termasuk keluarga. Beruntung, DM saat itu membawa dua handphone, di mana salah satunya masih bisa digunakan untuk mengabari keluarga.
Menurut Abdul Rachman, korban melakukan perjalanan secara tertutup. Pihak dinas tenaga kerja Sukabumi sendiri telah mengirimkan surat kepada beberapa pihak, termasuk Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Ketanagkerjaan. Surat bernomor: Tk.04.01.02/76/Disnaker/2023 tersebut berisi permohonan bantuan pemulangan Pekerja Migran Indonesia (PMI) atas nama DM.
Saat ini, Dinas Tenaga Kerja Kota Sukabumi masih berkoordinasi dan memantau jawaban dari pihak-pihak yang dikirimi surat seperti Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2PMI).
Berita Terkait
-
5 Kabupaten di Jawa Barat Masuk Deretan Nilai Investasi Tertinggi, Salah Satunya Purwakarta, Begini Kata Ambu Anne
-
Purwakarta, Subang dan Karawang Waspada, BMKG Prediksi Berpotensi Terjadi Ini
-
Ridwan Kamil Doakan Anies Baswedan Dikabul Cita-Citanya, Siap Duet?
-
Jadi Tukang Jahit, Ade Londok Disarankan Maju Sebagai Calon Presiden
-
20 WNI Korban TPPO Berhasil Dibebaskan Dari Myanmar
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tertinggal 0-2, Adam Alis Cetak Brace Penentu di Menit Krusial Hajar Selangor 3-2
-
Jantung Pahlawan Hutan Berhenti Berdetak: Anggota Gakkum Kemenhut Wafat Saat Jalankan Tugas
-
Bak Menanti Hujan di Musim Kemarau! 4 Link DANA Kaget Rp 260 Ribu Siap Guyur Saldo Anda
-
Ada Apa di Balik Hutan Gunung Salak? TNI AD Ungkap Rahasia Ratusan Tenda Emas Ilegal
-
Program Makan Bergizi Gratis Sumbang Inflasi Jabar 0,45 Persen, BPS Ungkap Dampak Tak Terduga