SuaraJabar.id - Kasus siswa SMP pelaku bully di Cilacap menjadi sorotan publik belum lama ini. Terbaru, postingan Facebook pelaku beredar hingga menuai berbagai reaksi dari netizen.
Postingan Facebook siswa SMP pelaku bully di Cilacap ini diunggah pertama kali oleh akun @AndyHuskyyy di X. Dalam cuitannya, dirinya mengunggah tiga unggahan siswa tersebut di Facebook.
Di akun Facebook pribadinya, siswa SMP pelaku bully di Cilacap ini mengunggah foto dirinya sedang berpose dengan motor berwarna putih. Dirinya pun menuliskan caption unggahan yang langsung mencuri perhatian publik.
"Belajarlah dari aspal, tetap diam meski diinjak. Tapi dia bisa melukai tanpa bergerak" tulisnya.
Baca Juga: KPAI Sarankan Kasus Bullying Remaja SMP di Cilacap Diselesaikan Lewat Restorative Justice
Di unggahan lainnya, pelaku bully di Cilacap ini nampak berpose dengan anggota gengnya. Dalam foto terlihat ada 7 bocah laki-laki yang diduga adalah teman siswa SMP tersebut.
Di akun Facebook miliknya, bocah berinisial IS ini mengunggah foto seorang gadis yang diduga adalah kekasihnya. Caption manis lalu ditulis oleh bocah tersebut dalam unggahan di Facebook.
"Jangan bilang ada yang menyakitimu, nanti orang itu akan hilang" tulisnya.
Di laman Facebook miliknya, siswa SMP pelaku bully di Cilacap ini memang kerap membagikan foto dengan anggota gengnya tersebut. Diduga kuat, saat kejadian penganiayaan tersebut terjadi, siswa ini ditemani oleh teman-temannya.
Sebelumnya, siswa SMP berinisial IS ini terekam video sedang memukul teman sekelasnya. Penyebab bully yang dilakukan ini memang tidak diketahui. Namun, usai video tersebut viral, pelaku langsung diamankan oleh pihak berwajib.
Baca Juga: HOAKS Korban Bully di Cilacap Meninggal, Kondisi Terkini Memar di Badan dan Wajah
Berita Terkait
-
8 Destinasi Wisata di Cilacap, Banyak Spot Instagramable
-
Viral Sekretaris Disdik Nabire Tendang Siswa SMP Gegara Demo Tolak MBG: Kamu Ini Masih Ingusan!
-
Siswa SMP Sebut Menu Makan Bergizi Gratis Tak Enak, Publik Sentil Deddy Corbuzier: Awas Dikatain Sama Letkol Lu..
-
Kembangkan Minat Bakat Melukis Anak, KBSA Cilacap Gelar Workshop Melukis
-
Bangga! Siswa SMP dari Dua Sekolah di Indonesia Raih Juara Untuk Kompetisi Literasi Keuangan se-Asia Pasifik
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tuai Kritik, Dedi Mulyadi Sentil Soal Etika Pejabat!
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H