SuaraJabar.id - Geger penemuan satu peti berisi uang palsu ditemukan di Cibunar, Desa Gedepangrango, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Peti berisi uang palsu ditemukan di sebuah vila kawasan tersebut.
Peti berisi uang palsu tersebut pecahan Rp100 ribu dengan nilai mencapai Rp105 juta. Penemuan peti ini kagetkan warga pada akhir pekan lalu, Minggu 15 Oktober 2023.
Kekinian, polisi telah memburu lima orang terduga pelaku berdasarkan rekaman CCTV dan informasi dari penjaga vila, tempat ditemukannya satu peti uang palsu tersebut.
Di rekaman CCTV vila tersebut, para terduga pelaku pada Minggu dinihari 15 Oktober 2023 mengeluarkan peti kayu berukuran besar dari dalam mobilnya.
Polisi juga telah mengantongi ciri-ciri kelima orang yang berdasarkan salah satu KTP jaminan pelanggan penginapan vila, berasal dari Cirebon.
Menurut Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo seperti dikutip dari Sukabumiupate.com--jaringan Suara.com, peti berisi uang palsu itu ditinggalkan para pelaku sebelum polisi datang.
Polisi sempat menunggu kelima orang tersebut kembali sebelum akhirnya merilis kasus ini ke publik pada Kamis, 19 Oktober 2023.
"Kemarin ditemukan dalam kondisi tidak ditemukan orang yang membawa (terduga pelaku). Tapi berdasarkan keterangan dari warga yang melihat, kita sudah mengantongi ciri-cirinya. Kita akan mengembangkan. Mohon doanya sehingga kita dapat menangkap para pelaku," ujarnya.
Polres Sukabumi Kota juga telah berkoordinasi dengan pihak bank untuk mengawasi dan mencegah peredaran uang palsu di Sukabumi.
Baca Juga: Rupiah Mutilasi: Dugaan Cara Baru Distribusi Uang Palsu
"Kita koordinasi dengan bank terkait pemantauan uang palsu karena tidak menutup kemungkinan uang palsu itu juga disisipkan saat menabung atau saat kegiatan di pasar-pasar. Kita akan mengintensifkan kegiatan preventif dengan melakukan patroli di tempat-tempat perbelanjaan," jelasnya.
Berita Terkait
-
Rupiah Mutilasi: Dugaan Cara Baru Distribusi Uang Palsu
-
Viral Pemalsuan Uang Rp 2 Ribu Dicat Jadi Rp 20 Ribu, Gimana Cara Membedakan Uang Palsu atau Asli?
-
Awas! Peredaran Uang Palsu Masih Mengintai
-
Mau Diedarkan Pakai Modus Belanja, Ibu dan Anak di Garut Kompak Bikin Uang Palsu
-
Seorang Pemuda Ditangkap Terkait Kepemilikan Uang Palsu
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Cek RKUD Jabar Hari Ini: Dedi Mulyadi Ungkap Detail Penerimaan Rp935 Miliar dan Belanja Rp49 Miliar
-
Geger Santri 'Preman' di Cianjur: Warga Dikeroyok usai Bongkar Borok Pimpinan Ponpes
-
Siapa Dalang di Balik KTP Palsu WNA Israel Aron Geller? 5 Fakta Mengejutkan Terungkap
-
Gempar KTP Palsu WNA Israel di Cianjur, Bupati Wahyu Ferdian Bongkar Data Aron Geller Fiktif
-
Dokter Dikeroyok di Depan Rumah! 5 Pelaku Ditangkap