SuaraJabar.id - Tim bola voli putri Bandung bjb Tandamata memiliki kepercayaan diri yang tinggi untuk tampil di seri ketiga Proliga 2024 akan berlangsung di Gedung PSCC, Palembang, 9-12 Mei 2024.
Kepercayaan diri tim Bandung bjb Tandamata tersebut didapat usai mengampu bersih dua pertandingan di seri sebelumnya.
Tim besutan pelatih Alim Suseno ini, meraih kemenangan 3-1 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia. Selain itu, menang 3-1 atas Jakarta Livin Mandiri.
Hasil yang diraih pada seri kedua di Semarang tersebut, membuat Bandung bjb Tandamata untuk sementara berada di posisi kedua dengan hasil tiga kali menang dan satu kali kalah, dengan raihan poin sembilan.
Baca Juga: Usung Target Hat-trick Juara Proliga, Bandung BJB Rekrut Dua Pemain Asing
Melihat hasil yang diraih hingga seri kedua Proliga 2024, manajer Bandung bjb Tandamata Ayi Subarna merasa optimis anak asuhnya bisa kembali melanjutkan tren positif di seri ketiga.
Meski optimistis bisa menyapu bersih seri ketiga Proliga 2024, namun Ayi tetap mengingatkan anak asuhnya fokus dan memperbaiki komunikasi di lapangan.
"Targetnya sapu bersih di seri Palembang ini. Waktu di Semarang terlalu santai set pertama. Jadi untuk Palembang penekanan ke serve dan receive. Selain itu perbaiki komunikasi di lapangan terutama," kata Ayi, Kamis (9/5/2024).
Ayi menyadari, lawan yang dihadapi memiliki pemain berkualitas, meski begitu dia merasa optimis dengan kekuatan anak asuhnya. Pasalnya, dua pilar asing milik Bandung bjb, Jovana Brakocevic Canzian, asal Serbia dan Hanna Davyskiba asal Belarusia bisa menyaingi pemain lawan.
"Karena saya liat Popsivo pemainnya terutama asingnya bagus. Pemain asing Bandung bjb tidak kalah bagus juga. Saya lihat sepertinya sudah komplit untuk Bandung bjb Tandamata pemain asingnya," ujarnya.
Baca Juga: Sah, Bintang Timnas Voli Indonesia Doni Haryono Resmi Menikahi Wilda Nurfadhilah
"Sekarang tinggal berjuang di lapangan aja mau menang main harus maksimal karena lawan-lawan di Palembang diatas rata-rata," tegasnya.
Sementara itu, pada pertandingan perdana di seri ketiga di Palembang, Bandung bjb Tandamata akan berhadapan dengan Jakarta Popsivo Polwan pada 9 Mei. Kemudian laga selanjutnya yakni 12 Mei, tim bola voli putri asal Bandung ini akan menghadapi Jakarta Electric PLN.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Proliga 2025 Seri Bandung Siap Digelar, Ini Jadwal Pertandingan dan Harga Tiket
-
Rekrut Pevoli asal Yunani, Bandung BJB Targetan Sapu Bersih Laga Kandang
-
Klasemen Proliga 2025 Putri: Popsivo Polwan Kokoh di Puncak, Petrokimia Tergelincir!
-
Berapa Tinggi Valentina Diouf? Bintang Baru Jakarta Electric PLN
-
Jadwal Lengkap Proliga 2025: Catat Tanggal dan Lokasinya!
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional