SuaraJabar.id - Seorang pria bernama Cahyono (50) tewas mengenaskan di perlintasan kawasan Tambun, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (23/4/2019) pagi tadi.
Kapolsek Tambun, Kompol Rahmat Sujatmiko menduga jika korban bunuh diri dengan menabrakkan diri di perlintasan KA Perum Kompas, Desa Mekarsari, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.
Informasi yang ia terima, warga sekitar lokasi sempat memperingatkan korban untuk menjauh dari rel kereta sebelum kejadian.
"Korban, 30 menit sebelum kejadian sempat hendak bunuh diri dengan cara menabrakan KA yang melintas, namun terlihat oleh warga, kemudian korban sempat diperintahkan untuk menjauhi perlintasan," katanya.
Baca Juga: Nekat Berenang di Kali Ciliwung, Bocah SD Hanyut
Saat itu, korban sempat menuruti dan meninggalkan lokasi. Namun, selang 30 menit kemudian korban kembali datang di saat kereta hendak melintas.
Tidak lama kemudian setelah kejadian pertama, lanjut Rahmat, tiba-tiba korban keluar dari sela-sela toko ikan hias yang hanya berjarak sekitar 100 meter dari pos jaga perlintasan.
Di saat bersamaan, kereta jurusan Gambir-Jogjakarta dengan nomor KAIS 12700 dari arah barat ke timur.
"Korban lari dan langsung menghadang KA tersebut, hingga korban terseret sampai 100 meter dan tubuh korban hancur," lanjutnya.
Korban tewas seketika di lokasi dengan kondisi mengenaskan. Selanjutnya, jasad korban dibawa ke RSUD Cikarang untuk dilakukan autopsi.
Baca Juga: Komentar di Cuitan Sutopo soal Bandara NYIA, Warganet Ini Dapat 'Uppercut'
Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah
Berita Terkait
-
Para Warga Jangan Nekat Buka Lagi Perlintasan Kereta Api Liar, Ini Bahayanya
-
Ngamuk-ngamuk Tantang Polisi sambil Bawa Badik, Pria Tambun Penampar Aiptu Agus di Pulogadung Ditangkap
-
Warga Tambun Bekasi Geger, Ada Temuan Tengkorak Manusia Telentang Di Kawasan Grand Wisata
-
Pengantin Nyaris Tersambar Kereta usai Foto di Perlintasan, Otoritas Terkait Keluarkan Sanksi
-
Kok KAI Senang Tutup Jalur Perlintasan Kereta Api, Apa Alasannya?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024