SuaraJabar.id - Dua wisatawan tewas tenggelam di wisata alam Curug Putri Kencana, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Jasad kedua korban dibawa ke RSUD Cibinong
Kapolsek Babakan Madang AKP Silfia Rosa mengatakan peristiwa itu bermula saat kedua korban yakni Ferdiansyah (21) dan Sufianto (20), bersama dua teman lainnya Willy serta Indra datang ke lokasi wisata Curug Putri Kencana sekitar pukul 06.30 WIB.
"Setelah istirahat sebentar sambil minum kopi, tidak lama berenang bertiga (Sufianto, Ferdiansyah dan Indra). Sedangkan teman yang satunya (Willy) tidak ikut karena tidak bisa berenang dan hanya menunggu di pinggiran curug," kata Silfia, Minggu (28/7/2019).
Namun beberapa saat kemudian, Sufianto tenggelam di tengah kolam curug yang cukup dalam. Melihat hal tersebut, Indra mencoba menyelamatkan korban tetapi tidak sanggup dan kembali ke tepian curug.
"Awalnya Indra yang mau nolong korban (Sufianto) tapi tidak bisa, akhirnya dia ke pinggir. Lalu korban satunya (Ferdiansyah) juga mau menolong tetapi malah ikut tenggelam di kol curug," jelas Silfia.
Melihat kedua korban sudah tenggelam, Indra dan Willy berusaha mencari pertolongan ke petugas dan warga sekitar. Beberapa jam kemudian, tubuh kedua korban berhasil ditemukan dan diangkat dari dasar curug namun sudah dalam kondisi meninggal dunia.
"Keduanya meninggal dunia di lokasi," tambahnya.
Jasad kedua korban langsung dibawa ke RSUD Cibinong untuk dilakukan visum. Polisi yang datang ke lokasi melakukan olah tempat kejadian serta memeriksa saksi-saksi terkait peristiwa tersebut.
"Anggota juga sudah menghubungi keluarga korban untuk datang ke rumah sakit. Keduanya adalah wisatawan asal Kota Bekasi," pungkas Silfia.
Baca Juga: Berawal Kerudung, Jasad Mahasiswi Cantik STIKI Malang Tenggelam Ditemukan
Kontributor : Rambiga
Berita Terkait
Terpopuler
- Tanpa Naturalisasi! Pemain Rp 2,1 Miliar Ini Siap Gantikan Posisi Ole Romeny di Ronde 4
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bocor! Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Keturunan, Ada dari Luar Eropa
- Timnas U-23 ke Final, Tante Brandon Scheunemann: Scheunemann for Indonesia
- Siapa Mike Rajasa? Kiper Muda FC Utrecht yang Dipanggil ke Timnas Indonesia U-17
Pilihan
-
Orang Dekat Prabowo dan Eks Tim Mawar Ditunjuk jadi Presiden Komisaris Vale
-
Bukti QRIS Made In Indonesia Makin Kuat di Dunia, Mastercard Cs Bisa Lewat
-
Luhut Ungkap Proyek Family Office Jalan Terus, Ditargetkan Beroperasi Tahun Ini
-
Danantara Kantongi 1 Nama Perusahaan BUMN untuk Jadi Holding Investasi, Siapa Dia?
-
Tanpa Banyak Rumor, Vinicius Dikabarkan Merapat ke Persekat Tegal
Terkini
-
Misteri Piramida Gunung Padang, 110 Ahli Dikerahkan Ungkap Peradaban Super Kuno yang Hilang
-
Menyulut Kembali Spirit Sang Pelopor, Ratusan Warga NU Bogor Ziarah ke Maqbarah KH Abdurrahim Sanusi
-
Teknologi Canggih TNI Bersihkan Situ Bagendit: Selamatkan Aset Wisata dan Pertanian Garut
-
Kepala Dinas di Cianjur Korupsi Lampu Jalan Rp8,4 Miliar, Kursi Jabatan Kosong Akibat Bupati Berduka
-
4,6 Juta Data Warga Jabar Bocor? Hacker Klaim Kuasai Data Sensitif