SuaraJabar.id - Pabrik tahu di Jalan Amabel, RT01/05, Kelurahan Kalimulya, Kecamatan Cilodong Kota Depok, Jawa Barat pada Selasa (30/7/2019) malam meledak. Akibatnya, tujuh pekerja luka-luka, dua di antaranya mengalami luka bakar serius.
Tomi, saksi mata yang berada dekat lokasi mengatakan, ia awalnya mendengar ledakan keras, kemudian pabrik tahu terbakar.
“Kami lihat semua pekerja langsung dilarikan rumah sakit karena alami luka bakar," kata Tomi kepada Suara.com, Rabu (31/7/2019).
Sementara itu, Wandi pekerja yang selamat dalam kejadian tersebut mengaku peristiwa itu terjadi cukup cepat. Saat kejadian itu, dirinya mengaku langsung keluar pabrik.
Baca Juga: Saksi Mata: Terjadi Ledakan dan Bau Minyak Tanah saat Kebakaran di Cipinang
"Saya tidak tahu detailnya yang pasti suara ledakannya cukup kencang. Satu teman saya luka parah, karena dekat tungku," katanya.
Ia mengatakan, peristiwa tersebut baru kali pertama terjadi. Akibatnya, operasional pabrik dihentikan untuk sementara waktu.
"Biasanya tidak pernah begini, terpaksa harus berhenti dulu produksi. Yang kerja ada delapan orang salah satunya saya," ujar dia.
Sementara itu, Kapolsek Sukmajaya AKBP IGN Bronet Ranapati mengatakan, peristiwa terjadi ketika para pegawai pabrik sedang bekerja membuat tahu, tiba-tiba tungku atau kuali berisi tahu tidak berfungsi dengan benar sampai akhirnya meledak.
Ketika sedang dimasak menggunakan kayu bakar pengaturan suhu tidak berfungsi dengan baik. Diduga tidak kuat menahan panas terlalu tinggi hingga akhirnya meledak.
Baca Juga: SPBU di Jalan Ahmad Yani Kebakaran, Ada Ledakan dan Api Berkobar
"Atas peristiwa setidaknya ada tujuh pegawai pabrik menjadi korban luka bakar," kata dia.
Berita Terkait
-
Adu Pendidikan Supian Suri Vs Imam Budi, Panas Saling Serang di Debat Terakhir Pilkada Depok
-
Miliano Jonathans Belum Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia: Jujur Saya Tunggu....
-
Ancam Pengemudi Lain dan Ngaku-ngaku Tentara, Pria Kasus 'Koboi Jalanan' di Depok jadi Tersangka
-
Siapa Djara Jonathans? Bule Depok, Dilatih Pemain Naturalisasi Gagal Jhonny van Beukering
-
Pokemon TCG Academia Hadir di Depok, Ajak Penggemar Belajar dan Bermain
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global