SuaraJabar.id - Rangga Wirabrata Mahardika, anggota Paskibraka asal Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat mengaku tak menyangka bisa mendapat hadiah sepeda dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Rangga adalah satu dari dua pelajar yang mendapat hadiah dari Jokowi di acara silaturahim dengan anggota Paskibraka dan Gita Bahana Nusantara di Istana Negara, Jakarta, Sabtu (17/8/2019) malam.
Rangga tiba-tiba dipanggil Jokowi untuk naik ke atas. Jokowi memanggil Rangga karena terlihat gugup saat bertugas mengibarkan bendera di upacara peringatan detik -detik Proklamasi Kemerdekaan ke-74 di Istana Merdeka Sabtu pagi.
"Dipanggil karena terlihat gugup, grogi. Ditanya kenapa, saya jawab karena bawaan. Akhirnya saya dikasih sepeda. Nggak nyangka juga dikasih sepeda sama pak Jokowi," ujar Rangga.
Siswa SMA Presiden itu menceritakan kegugupannnya saat menjadi petugas penggerek benderan. Rangga menuturkan dirinya sudah tiga bulan mengikuti latihan. Ia pun tak menyangka Jokowi melihat dirinya gugup saat bertugas mengibarkan mengibarkan bendera.
"Karena tugas sebenarnya. Sudah 3 bulan latihan dan harus menunjukkan yang terbaik. Saya sudah mencoba melakukan yang terbaik," kata dia.
Pelajar berusia 16 tahun itu pun menyampaikan terima kasih dan meminta maaf kepada Jokowi.
"Terima kasih banyak pak Jokowi, maaf tadi pagi saya agak grogi. Namun saya sudah mencoba yang terbaik," ucap dia.
Menurut dia, rencananya sepeda yang ia dapat akan diberikan kepada sang kakak.
"Mungkin buat kakak di rumah, soalnya saya sudah punya sepeda," katanya.
Baca Juga: Terharu Adiknya Jadi Paskibraka Pembawa Baki, Warganet Curhat Begini
Sebelumnya di acara silaturahim dengan Paskibraka dan Gita Bahana Nusantara, Jokowi membagikan hadiah sepatu hingga sepeda.
Setelah membagikan sepatu, Jokowi menanyakan anggota Paskibraka yang menjadi penggerek bendera saat Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih pagi tadi. Ia meminta anggota Paskibraka yang bernama Rangga maju kedepan.
"Di sini ada yang namanya Rangga, yang tadi jadi petugas pengibaran bendera pagi tadi," tanya Jokowi.
Rangga pun langsung maju ke atas panggung.
"Perkenalkan nama saya Rangga dari Provinsi Jawa Barat, Kabupaten Bekasi," kata Rangga.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun menanyakan alasan Rangga yang terlihat gugup saat upacara pengibaran bendera.
Berita Terkait
- 
            
              Keadilan Energi Untuk Warga Pedalaman Papua
 - 
            
              Pamer Foto Bareng Sedah Mirah, Sandhyca Putrie Banjir Pujian Warganet
 - 
            
              Gagah, Ini Berbagai Gaya Presiden Jokowi Pakai Baju Adat Bali
 - 
            
              Undang RAN Hibur Anggota Paskibraka dan Gita Bahana, Jokowi: Terima Kasih
 - 
            
              Temui Tim Paduan Suara dan Paskibraka, Jokowi Bagikan Sepatu dan Sepeda
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Ada Apa? Dedi Mulyadi ke Ruang Kerja Kepala Kejari Purwakarta
 - 
            
              Gaji Tambang Cuma Rp80 Ribu Sehari? Dedi Mulyadi Beri Kompensasi 9 Juta
 - 
            
              Pertemukan 12 Negara, 4th IICF 2025 Pecahkan Rekor MURI untuk "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi"
 - 
            
              3 Nyawa Melayang di Pendopo Garut: Kasus Pernikahan Anak Gubernur Jabar Mandek?
 - 
            
              Pakar ITB Ungkap Proses Rumit dan Mahal di Balik Sumber Air Industri AMDK