SuaraJabar.id - Seorang ibu rumah tangga tewas mengenaskan dalam kebakaran hebat di warung nasi uduk, Kampung Ciketing Asem RT3/RW6 Kelurahan Mustikajaya, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (11/9/2019) malam. Korban Yuliati (31) tewas terpanggang hingga gosong di dalam kamar tidurnya.
Nahas, warga kelahiran Banyumas, Jawa Tengah itu tidak bisa menyelamatkan diri dari amukan si jago merah. Sedangkan suami korban, Dedi Giri Indah Purwanto berhasil menyelamatkan diri dalam insiden itu.
"Kami duga korban terjebak di dalam kamar, tidak bisa melamatkan diri," ujar Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota Komisaris Erna Ruswing Andari, Kamis (12/9/2019).
Menurut dia, peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, dan api berhasil dipadamkan beberapa jam kemudian. Korban saat ini berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bekasi guna kepentingan penyelidkan.
Baca Juga: Darurat Asap Kebakaran Hutan, Pelajar di Palembang Dilarang Keluar Kelas
Kejadian itu bermula saat suami korban sedang mencuci piring di depan warung. Saat itu, Dedi mencium bau terbakar.
Ketika mencari bau itu, Dedi terkejut sudah melihat api membakar ruangan dapur dan ruangan kamar tidur. Melihat hal itu, Dedi panik dan meminta bantuan warga sekitar.
Warga yang berdatangan berusaha memadamkan api yang semakin membesar, dan Dedi berusaha mencari keberadaan istrinya tercinta.
Karena api terus membesar dan lidah api membakar bangunan secara membabi buta, ia terpaksa keluar meski belum bisa menyelamatkan istri.
Setelah api berhasil dijinakkan, kata dia, petugas dan Dedi menemukan istrinya sudah dalam kondisi tewas terpanggang tergeletak di lantai kamar tidur.
Baca Juga: Kebakaran Hutan di Sampit Sebabkan Asap Pekat, Pemotor Tabrak Pohon
Sementara terkait kerugian material bangunan yang hancur ditaksir mencapai ratusan juta. Erna mengaku, berdasarkan hasil penyelidikan sementara api diduga berasal dari selang tabung gas elpiji yang bocor.
Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah
Berita Terkait
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
-
Apa Itu Visa F-2? Hadiah Sugianto, WNI Jadi Penyelamat saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Bandara Soetta Bantah Isu Kebakaran, Deputi Komunikasi Sebut Ada Pabrik Plastik yang Terbakar
-
Ritual Leluhur Berujung Tragis: Pria Ini Diduga Picu Kebakaran Hutan Terburuk dalam Sejarah Korsel
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar